Foto dan Deretan Fitur Avanza Veloz Terbaru  

Toyota Avanza Veloz terbaru bakal dirilis dalam waktu dekat

Jakarta, IDN Times - Toyota Avanza Veloz terbaru kabarnya akan meluncur dalam waktu dekat. Bahkan bocoran fotonya sudah beredar di media sosial.

Akun Instagram @koleksi_mobil.id misalnya mengunggah foto mobil yang disinyalir kuat sebagai Avanza Veloz terbaru, lengkap hingga desain dashboardnya.

1. Desain berubah total

Foto dan Deretan Fitur Avanza Veloz Terbaru  @koleksi_mobil.id

Jika melihat foto yang beredar, bisa dibilang desain Toyota Avanza Veloz terbaru ini berubah total, benar-benar berbeda dibandingkan Veloz yang saat ini beredar.

Kabarnya dimensi Veloz terbaru ini juga lebih besar dengan banyak sudut tajam di bagian eksteriornya. Bagian depan sekilas mirip desain Toyota Raize dangan gril yang super lebar.

Baca Juga: Fitur-fitur Baru Avanza dan Xenia Terbaru

2. Fitur bertambah banyak

Foto dan Deretan Fitur Avanza Veloz Terbaru  @koleksi_mobil.id

Perubahan lainnya adalah penambahan fitur yang kabarnya nggak tanggung-tanggung. Sebab Toyota akan membenamkan fitur TSS (Toyota Safety Sense) yang selama ini hanya ada di Raize.

Bahkan, pada varian tertinggi Veloz nanti, Toyota juga akan memberikan fitur engine start stop, blind spot monitor, electric brake, kamera 360 derajat, hingga rem cakram di semua roda.

Fitur-fitur ini akan menjadikan Veloz varian terbaru ini kembali menjadi ancaman serius Mitsubishi Xpander.

3. Sudah berpenggerak roda depan?

Foto dan Deretan Fitur Avanza Veloz Terbaru  @koleksi_mobil.id

Kabar lain yang cukup santer adalah Veloz terbaru ini akan menggunakan penggerak roda depan. Selama ini semua keluarga Avanza menggunakan pengggerak roda belakang (RWD).

Riset internal Toyota kabarnya menunjukan jika konsumen Indonesia lebih suka mobil berpenggerak roda depan. Selain lebih efisien, biaya produksi mobil berpenggerak roda depan juga lebih murah.

PT Toyota Astra Motor hingga kini belum mengomentari bocoran foto dan fitur Avanza Veloz terbaru. So, tunggu aja peluncuran resminya ya, sekitar November atau Desember tahun ini.

Baca Juga: Bocoran Harga Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia Terbaru

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya