Mercedes-Benz GL Class, SUV Senyaman Sedan

Generasi ketiga GL segera diperkenalkan di Indonesia

Jakarta, IDN Times - Mobil-mobil sport utility vehicle (SUV) memang dikenal tangguh melibas berbagai medan jalan. Hanya saja banyak yang mengeluhkan kenyamanan mobil jenis ini.

Maklum saja, kebanyakan mobil SUV menggunakan sasis ladder frame yang memang kurang nyaman untuk dijadikan mobil penumpang.

Ada juga sih SUV yang menggunakan sasis monocoque, namun biasanya mobil ini tidak setangguh SUV dengan sasis ladder frame.

Sehingga ketangguhan dan kenyamanan seolah dua hal yang gak bisa disatukan dan karenanya harus dipilih salah satunya.

Tapi ada loh SUV yang tangguh tapi juga nyaman, yaitu Mercedes-Benz GL Class!
Yuk mengenal lebih dekat dengan mobil SUV nan mewah ini.

1. Generasi pertama Mercedes-Benz GL langsung mendobrak pasar

Mercedes-Benz GL Class, SUV Senyaman SedanMercedes-Benz Indonesia

Mercedes-Benz GL-Class generasi perdana diperkenalkan di ajang North American International Auto Show (NAIAS) di Detroit pada Januari 2006.

Mobil ini langsung menarik perhatian karena menjadi SUV pertama yang hadir dengan sederet kemewahan. Mobil berkapasitas 7 penumpang ini mampu melibas offroad dan onroad dengan sama nyamannya.

Selain itu kabinnya juga luas, mampu menampung hingga 7 penumpang. Mercedes-Benz GL-Class seri pertama ini sekaligus menjadi pelopor sistem keselamatan PRE-SAFE.

Dan jangan lupakan juga desainnya yang ciamik banget. Mobil ini mampu menghadirkan aura ketangguhan tanpa mengurangi kesan mewahnya.

Kelebihan lain mobil ini juga terletak pada mesinnya. Ada dua tipe mesin yang bisa kamu pilih, yakni mesin V6 (GL 320 CDI-165kW/224 dk) dan V8 (GL420 CDI-225 kW/306dk, GL 450 - 250kW/340dk dan GL. 500 -285kW/388 dk).

2. Mercedes-Benz GL generasi kedua: SUV senyaman sedan

Mercedes-Benz GL Class, SUV Senyaman SedanMercedes-Benz Indonesia

Generasi kedua Mercedes-Benz GL diperkenalkan pada 2013. Mobil generasi kedua ini lebih ringan 90 kg dari generasi pertama. Ini berkat konstruksi yang lebih ringan, termasuk penggunaan aluminium pada bagian kap mesin dan spakbor.

Selain itu penghubung suspensi depan dan belakang juga terbuat dari alloy yang ringan namun sangat kuat. Ini memberikan keunggulan dua kali lipat, yakni bobot menjadi lebih ringan dan kabin menjadi lebih nyaman.

Peningkatan pada GL generasi kedua juga bisa kamu rasakan pada interior yang lebih mewah dan modern. Desain dan detail interior ini benar-benar bisa kamu banggakan.

Sementara konfigurasi kursi 2-3-2 di dalam kabin memberikan kesan lebih luas di bandingkan generasi sebelumnya. Oya, kursi di baris ketiga bisa dilipat secara otomatis, lho.

GL generasi kedua ini juga diklaim 20 persen lebih irit bahan bakar dibandingkan generasi sebelumnya. Dengan GL generasi kedua ini kamu bisa melaju hingga 100 km hanya dengan 7,4 liter diesel.

Selain itu GL generasi kedua juga hadir dengan varian AMG untuk pertama kalinya. GL AMG ini menggunakan mesin 5.5 liter V8 Biturbo yang mampu menyemburan tenaga hingga 410 kW (557 dk) dan torsi maksimum 760Nm.

SUV GL 63 AMG ini mampu berakselerasi dari nol hingga 100 km/jam hanya dalam 4,9 detik; dengan kecepatan tertinggi mencapai 250 km/jam!

3. Mercedes-Benz GL generasi ketiga segera diperkenalkan

Mercedes-Benz GL Class, SUV Senyaman SedanMercedes-Benz Indonesia

Kesuksesan Mercedes-Benz GL generasi pertama dan kedua segera diikuti generasi ketiga. Hanya saja, generasi ketiga GL ini belum diperkenalkan di Indonesia.

Namin PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia memastikan akan segera meluncurkan GL generasi ketiga dalam waktu dekat ini, mungkin setelah wabah virus corona berakhir, ya!

Buat kamu yang penasaran seperti apa sosok GL generasi ketiga, silakan liat teaser di bawah berikut.

https://www.youtube.com/embed/NTgNU4T6myQ

Baca Juga: Tiga SUV Ini Bakal Bertarung Sengit di 2020, Desainnya Imut Banget!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya