Suzuki Ertiga Rasa SUV Segera Meluncur, Ini Bocoran Tipe dan Harganya

Persaingan di pasar SUV bakal semakin sengit, nih!

Jakarta, IDN Times - Siapa tak kenal Ertiga? Mobil low multi vehicle purpose (LMVP) besutan pabrikan Suzuki ini cukup banyak digemari pencinta otomotif tanah air.

Bahkan Suzuki Ertiga mampu menempel dominasi Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia di pasar LMVP. Gak mengherankan jika Suzuki kemudian menciptakan berbagai varian baru dari Ertiga.

Salah satunya adalah XL7. Mobil ini merupakan versi SUV dari Ertiga. Sehingga desainnya menjadi lebih gagah dan macho. Kabar baiknya, mobil ini segera dirilis di tanah air dalam waktu dekat.

1. Suzuki XL7 akan hadir dalam tiga varian

Suzuki Ertiga Rasa SUV Segera Meluncur, Ini Bocoran Tipe dan HarganyaInstagram/promosuzuki_xl7

Belum ada informasi resmi kapan XL7 akan dirilis. Namun sejumlah sumber menyebutkan XL7 akan hadir dalam waktu dekat. Varian baru Suzuki Ertiga ini akan hadir dalam tiga tipe, yakni Zeta, Beta, dan Alpha.

Masing-masing varian hadir dengan transmisi otomatis dan manual. Sehingga kamu bisa lebih leluasa memilih jenis transmisi yang sesuai dengan kebutuhan dan karakter mengemudimu.

2. Perbedaan fitur masing-masing tipe

Suzuki Ertiga Rasa SUV Segera Meluncur, Ini Bocoran Tipe dan Harganyacartoq.com/

Zeta merupakan tipe XL7 terendah. Meski begitu tipe ini sudah dilengkapi dengan pencahayaan LED dan fitur auto on.

Tipe ini juga telah dibekali dengan headunit berlayar 8 inci dan pelek berukuran 19 inci.
Interior tipe ini didominasi warna hitam, mengesankan aura sporty yang sangat kental.

Oya, tipe Zeta juga sudah mengadopsi AC digital dan pengaturan audio melalui setir. Suzuki juga memberikan socket power outlet hingga baris kedua.

Meski tipe Zeta adalah tipe terbawah, namun fitur keselamatannya lumayan lengkap. Kamu bisa menemukan fitur rem ABS, BED, hingga kamera dan sensor parkir (khusus matik) di tipe ini.

Selain itu tipe Zeta juga telah dibekali dual airbags, ISOFIX, dan immobilizer!

Tipe berikutnya adalah Beta. Tipe ini memiliki semua fitur yang ada di tipe Zeta. Fitur tambahan yang ada di tipe Beta antara lain keyless entry, push start stop button, hingga fitur auto climate.

Selain itu tipe Beta juga sudah memiliki fitur electronic stability control (esp) dan hill hold control. Dua fitur ini sangat bermanfaat saat melahap jalanan pegunungan.

Tipe Alpha adalah tipe tertinggi. Karena itu tipe ini dibekali semua fitur yang ada di tipe Zeta dan Beta. Ciri khas tipe ini adalah warna dual tone dengan atap berwarna hitam.

3. Berapa harga Suzuki XL7?

Suzuki Ertiga Rasa SUV Segera Meluncur, Ini Bocoran Tipe dan Harganyamotorids.com

Sampai saat ini belum ada informasi berapa banderol Suzuki XL7. Namun informasi yang beredar, mobil ini akan dijual dengan harga termurah Rp230 juta dan termahal Rp267 juta.

Namun ingat ya, informasi harga ini belum resmi. Sehingga bisa berubah sewaktu-waktu. Harga resmi baru akan keluar setelah Suzuki XL7 resmi dirilis.

Baca Juga: Suzuki Akan Luncurkan Ignis Facelift, Mulai Mengaspal Februari 2020

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya