Suzuki Luncurkan New Carry Luxury, Lebih Elegan dan Lega!

New Carry Luxury hadir di GIICOMVEC 2020

Jakarta, IDN Times - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan varian tertinggi Suzuki New Carry Pick Up, yaitu New Carry Luxury, di pemeran kendaraan niaga GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020 yang digelar di Jakarta Convention Center, Jakarta, 5-8 Maret.

"Suzuki Carry Pick Up dikenal sebagai Rajanya Pick Up di Indonesia. Bahkan pada tahun 2019 market share New Carry Pick Up mencapai 57 persen di segmennya. Kami harap New Carry Luxury mampu mendorong dan mengoptimalkan kegiatan niaga para pengusaha," kata Dony Saputra, 4W Marketing Director PT SIS.

1. Desain eksterior New Carry Luxury lebih elegan

Suzuki Luncurkan New Carry Luxury, Lebih Elegan dan Lega!Suzuki Carry (IDN Times/Dwi Agustiar)

Perubahan pada New Carry Luxury bisa dilihat pada desain eksterior yang kini lebih eksklusif dan atraktif. Ini tercermin dari cover outside mirror chrome, front grill garnish chrom handle chrome, body color front bumper, chrome wheel cover, side deck decal dan hingga tail gate Suzuki decal.

2. Menggunakan mesin K15B-C yang terkenal tangguh dan irit

Suzuki Luncurkan New Carry Luxury, Lebih Elegan dan Lega!Suzuki Carry (IDN Times/Dwi Agustiar)

New Carry Luxury menggendong mesin K15B-C yang terkenal irit, kuat, namun biaya perawatannya murah. Selain mesin tangguh dan irit, Carry generasi terbaru ini juga dilengkapi fitur Air Conditioner (AC), Electric Power Steering (EPS), dan Sliding Seat untuk kenyamanan pengendara dan penumpang.

Juga terdapat Head Unit 1 Din, split seat dengan jok yang tebal, serta enam tempat penyimpanan barang yang membuat ruang kabin jadi semakin nyaman dan lega untuk tiga orang.

3. Bak semakin luas, bisa membawa barang lebih banyak

Suzuki Luncurkan New Carry Luxury, Lebih Elegan dan Lega!IDN Times/Dwi Agustiar

Tak hanya tampil lebih elegan dan berfitur lebih komplet, New Carry Luxury juga hadir dengan bak yang lebih luas dengan dimensi 2.505 mm, lebar 1.745 mm, dan tinggi 425 mm. Mobil ini sanggup mengangkut muatan seberat 1 ton.

Selain itu juga ada 12 pengait pada tipe Flat Deck dan 22 pengait pada tipe Wide Deck untuk membuat barang semakin aman. 

"New Carry Luxury tetap mengedepankan keunggulan dari New Carry Pick Up yaitu I.L.M.U, Irit bensin dan perawatannya, Lama umur pakainya, Muat banyak, serta Untung di ujung," kata Dony Saputra.

4. Harga New Carry Luxury

Suzuki Luncurkan New Carry Luxury, Lebih Elegan dan Lega!Suzuki Carry (IDN Times/Dwi Agustiar)

New Carry Luxury hadir dalam 2 varian, yaitu Flat Deck AC/PS dan Wide Deck AC/PS. Tipe Flat Deck AC/PS dibanderol Rp155.100.000 sementara  Wide Deck AC/PS dibanderol Rp156.100.000 on the road Jakarta.

Baca Juga: Suzuki Jimny 5 Pintu Bakal Diproduksi di India, Bisa Masuk Indonesia? 

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya