[BREAKING] Suzuki Luncurkan All New Ertiga Hybrid, Harga Rp270 Jutaan

Ini merupakan Ertiga terbaru dengan teknologi kekinian

Jakarta, IDN Times - Hari ini PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meresmikan produk terbarunya, All New Ertiga Hybrid (10/6/2022). Peluncuran mobil ini dilakukan secara offline di Mall Kelapa Gading 3, yang berlokasi di Jakarta Utara.

Suzuki sebenarnya sudah memberikan sinyal akan kehadiran All New Ertiga Hybrid di Indonesia. Ditambah, mobil berteknologi hybrid ini belum lama meluncur di India.

Tujuan utama disematkannya teknologi Smart Hybrid di All New Ertiga Hybrid adalah, agar konsumsi bahan bakar minyak (BBM) bisa lebih efisien lagi. All New Ertiga Hybrid memiliki beragam fitur-fitur dan ubahan baru, termasuk pada bagian eksterior serta interiornya.

“Dalam beberapa tahun terakhir tren netralitas karbon meningkat, dan sebagai produsen mobil, Suzuki ingin ikut berpartisipasi. Pada hari ini kami meluncurkan produk terbaru, All New Ertiga Hybrid,” ujar Presiden Direktur PT SIS, Shingo Sezaki, dalam sesi peluncuran hari ini.

Suzuki All New Ertiga Hybrid ini memiliki harga perkenalan dari Suzuki, yang berlaku sampai bulan Agustus 2022 mendatang. Harga perkenalannya mulai dari Rp270,3 juta untuk tipe terendah dan Rp292,3 juta untuk tipe tertingginya.

Baca Juga: Suzuki India Resmi Rilis Ertiga Hybrid, Begini Speknya

Topik:

  • Rendra Saputra
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya