NJKB Hyundai Stargazer Muncul, Segini Prediksi Harganya

Kapan nih bakal masuk ke Indonesia?

Jakarta, IDN Times - PT Hyundai Motors Indonesia diketahui sedang mempersiapkan mobil terbarunya, yaitu Hyundai Stargazer. Mobil ini akan berada di segmen Low Multi-Purpose Vehicle (LMPV), yang artinya akan bersaing dengan Mitsubishi Xpander dan juga Toyota Avanza.

Beberapa waktu lalu, sempat beredar foto-foto yang diduga sebagai Hyundai Stargazer di media sosial. Saat itu mobil yang diduga Hyundai Stargazer sedang dites jalan di Indonesia, walaupun ditutup kamuflase tetapi banyak orang yang meyakini mobil tersebut adalah Stargazer.

1. Desain Stargazer terinspirasi dari Staria

NJKB Hyundai Stargazer Muncul, Segini Prediksi HarganyaGrille Stargazer mirip Staria (autopostkorea.com)

Pada bocoran-bocoran foto yang sudah beredar, memang terlihat desain Hyundai Stargazer ini mirip dengan desain Hyundai Staria.

Bagian paling mirip adalah dari fascia, Hyundai Stargazer memiliki grille yang sepintas terlihat mirip dengan kepunyaan Staria. Lengkap dengan lampu LED DRL di bagian atas dan lampu utamanya di bawah sebelah grille.

Untuk spek mesinnya, diduga kuat Stargazer mengusung mesin yang sama dengan Hyundai Creta yang sudah mengaspal di Indonesia.

Hyundai Creta menggunakan mesin 1.500 cc yang bisa mengeluarkan tenaga maksimal 113,4 dk pada 6.300 rpm dan torsi maksimum 143,8 Nm pada 4.500 rpm.

Baca Juga: Perbedaan Mobil Listrik Hyundai Ioniq dan Hyundai Kona

2. Hyundai Stargazer sudah terdaftar di NJKB

NJKB Hyundai Stargazer Muncul, Segini Prediksi HarganyaBuritan Hyundai Stargazer (Gaadiwaadi.com)

Sinyal kemunculan Hyundai Stargazer pun semakin kuat, dengan terdaftarnya mobil LMPV 7-seater itu di laman Samsat Pajak Kendaraan Bermotor DKI Jakarta.

Terlihat ada 6 varian Hyundai Stargazer yang didaftarkan, mulai dari yang berkode ACT (Active) bertransmisi manual dan otomatis, TRN (Trend) bertransmisi manual dan otomatis, STY (Style) transmisi berotomatis, dan yang tertinggi varian PRM (Prime) bertransmisi otomatis.

Untuk varian yang paling rendah adalah Active dengan transmisi manual, yang NJKB-nya di harga Rp155 juta. Sementara yang paling tinggi harganya adalah varian Prime yang cuma punya transmisi otomatis, NJKB-nya Rp202 juta.

3. Prediksi harga Hyundai Stargazer

NJKB Hyundai Stargazer Muncul, Segini Prediksi HarganyaDugaan bentuk lampu belakang Hyundai Stargazer (Gaadiwaadi.com)

Harus diketahui, NJKB ini bukanlah harga resmi yang akan ditawarkan ke konsumen. Tetapi NJKB bisa dijadikan patokan harga untuk pengenaan berbagai macam pajak.

Sebagai komparasinya, NJKB Mitsubishi Xpander berkisar paling rendah Rp180 juta dan tertinggi Rp210 juta. Sementara harga jualnya untuk varian terendah Xpandernya Rp253,4 juta dan Rp307,1 juta OTR Jakarta.

Melihat angka tersebut, sepertinya bisa diduga harga Hyundai Stargazer varian terendah akan dijual di angka Rp220-230 juta, sementara yang tertingginya dijual dengan harga Rp270-300 jutaan. Berarti, tinggal tunggu tanggal mainnya saja nih kemunculan Stargazer!

Baca Juga: Hyundai Siapkan Pengisi Daya buat Pemudik Mobil Listrik, Ini Lokasinya

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya