Toyota Bakal Rilis GR Supra Transmisi Manual

Kira-kira kapan dirilisnya ya?

Jakarta, IDN Times - Toyota memastikan akan merilis GR Supra dengan opsi transmisi manual. Seperti yang diketahui, saat ini memang Toyota GR Supra hanya tersedia dalam transmisi otomatis 8-percepatan saja. Sebenarnya, ini juga merupakan jawaban dari doa para pecinta Toyota GR Supra.

Belum diketahui apakah kedua mesin empat dan enam silinder GR Supra akan mendapatkan transmisi manual, atau hanya salah satunya saja. Begitu juga dengan sasisnya, belum ada informasi apakah Toyota akan melakukan perubahan pada sasis untuk versi manual dari GR Supra untuk meningkatkan sensasi mengemudi yang lebih menarik.

1. Teaser GR Supra transmisi manual

Toyota Bakal Rilis GR Supra Transmisi ManualBocoran transmisi manual GR Supra (Paultan)

Dikutip dari Paultan, ada beberapa foto teaser dari Toyota GR Supra versi transmisi manual ini, termasuk informasi mobil ini sudah dalam tahap produksi. Mobil ini akan diproudiksi mulai Juli 2022, sebelum akhirnya dijual bulan Oktober mendatang.

Foto-foto yang dirilis di antaranya adalah foto transmisi manual 6-percepatan, tiga buah pedal mobil manual, dan logo Supra baru yang berwarna merah. Logo berwarna merah ini akan menjadi penanda bahwa mobil tersebut bertransmisi manual.

Baca Juga: 5 Mobil Hatchback Termahal di Indonesia, Sultan Wajib Masuk!

2. Mesin Toyota GR Supra sama dengan BMW Z4

Toyota Bakal Rilis GR Supra Transmisi ManualIDN Times/Yohanes Nugroho

Kalau kamu belum tahu, Toyota GR Supra yang dijual oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) sejak 2019 lalu memang berbagi platform dengan BMW Z4. Mesin yang digunakan oleh GR Supra sendiri berkode B58 dengan kapasitas 3.000 cc 6-silinder segaris dengan turbo. Mesin tersebut bisa mengeluarkan tenaga sampai 340 dk dan torsi maksimal 500 Nm.

3. Alasan mobil manual masih diminati

Toyota Bakal Rilis GR Supra Transmisi ManualTiga pedal khas mobil manual di Toyota GR Supra (Autoexpress.co.uk)

Mobil bertransimisi otomatis memang disukai karena terbilang praktis, terutama untuk penggunaan sehari-hari di dalam perkotaan, karena kaki kiri gak perlu menginjak pedal kopling lagi. Tapi mobil manual masih diminati karena beberapa alasan, terutama pada mobil-mobil sport yang mengutamakan kecepatan.

Soalnya mobil transmisi manual cenderung lebih responsif dibandingkan mobil matic, karena kopling yang diatur sepenuhnya oleh pengemudi mobil. Mobil manual juga memiliki engine brake yang lebih baik, yang mana engine brake ini dibutuhkan saat berkendara misalnya di jalan menurun curam. Terakhir, untuk biaya perawatan mobil manual juga lebih mudah dan murah dibandingkan mobil matic.

Baca Juga: Toyota Supra Harga Rp2 Miliar, Apa Saja Kelebihannya?

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya