Bocoran Harga Wuling Alvez, Mulai Rp200 Jutaan!

Harganya lebih murah dari Almaz

Jakarta, IDN Times – Wuling kabarnya akan memboyong SUV terbaru mereka, yakni Alvez, ke ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 yang akan digelar 16 Februari mendatang.

Wuling Alvez sebelumnya juga tertangkap kamera tengah diuji coba jalan di jalanan Indonesia. SUV terbaru dari Wuling ini dikabarkan akan memiliki harga yang lebih murah dari Wuling Almaz.

Berikut bocoran spesifikasi Wuling Alvez

1. Dimensinya lebih kecil dari Almaz

Bocoran Harga Wuling Alvez, Mulai Rp200 Jutaan!Wuling Xing Chi (gmauthority.com)

Wuling Alvez dikabarkan memiliki ukuran yang lebih kecil dari Wuling Almaz. SUV terbaru dari Wuling tersebut memiliki ukuran panjang 4.365 mm, lebar 1.750 mm, tinggi 1.640 mm, jarak antar sumbu roda 2.550 mm.

Dari desainnya, Wuling Alvez memang kelihatan modern dan agresif, terutama dari grille depan yang lebar dengan finishing dark chrome, dan terlihat menyatu dengan desain lampu utamanya yang sudah dilengkapi DRL dan projector.

Baca Juga: Adu Harga SUV Wuling, Chery, MG, Siapa Paling Murah?

2. Menggendong mesin 1.500cc

Bocoran Harga Wuling Alvez, Mulai Rp200 Jutaan!Interior Wuling Xing Chi (Carnewschina.com)

Menurut bocoran yang beredar, Wuling Alvez menggendong mesin berkapasitas 1.500cc dengan dua pilihan mesin, yakni turbo dan naturally aspirated (NA).

SUV terbaru dari Wuling ini memakai dua pilihan transmisi, yaitu CVT dan manual enam percepatan. Belum ada informasi resmi terkait berapa jumlah tenaga yang dapat dihasilkan dari Wuling Alvez.

3. Harganya lebih murah dari Almaz

Bocoran Harga Wuling Alvez, Mulai Rp200 Jutaan!Tampilan samping Wuling Xing Chi atau Alvez (Carnewschina.com)

Walaupun belum ada informasi lebih lanjut terkait Wuling Alvez, namun bisa dipastikan harganya lebih murah dari Wuling Almaz. SUV 5-seater tersebut dikabarkan akan memiliki harga pasaran di atas Rp200 juta.

Besar kemungkinan SUV terbaru dari Wuling ini akan mulai di gelaran IIMS 2023. So, patut ditunggu kehadiran mobil ini di jalanan aspal Indonesia.

Baca Juga: Wuling Alvez Dirumorkan Segera Meluncur di Indonesia, IIMS 2023?

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya