Suzuki Carry vs Wuling Formo Max, Pilih Mana?

Bersaing di kendaraan niaga

Jakarta, IDN Times – Wuling resmi memperkenalkan mobil kendaraan niaga terbaru, yakni Wuling Formo Max pada Selasa (17/01/2023). Hadirnya mobil pikap terbaru Wuling tersebut, nampaknya akan bersaing dengan Suzuki Carry di segmen mobil pikap.

Kedua mobil pikap tersebut mempunyai perbedaan dan ciri khas tersendiri, baik dari segi ukuran kargo hingga fitur yang disediakan. Hmm…menarik bila kita sandingkan kedua mobil pikap ini. Yuk simak ulasannya.

1. Ukuran kargo Formo Max lebih besar

Suzuki Carry vs Wuling Formo Max, Pilih Mana?Wuling Formo Max miliki kargo 10% lebih luas (IDN Times/Ilham Giovani)

Bila kita lihat secara kasat mata, ukuran kargo Wuling Formo Max memiliki ukuran kargo yang lebih besar daripada Suzuki Carry. Ukuran kargonya mencapai panjang 2.695 mm, lebar 1.725 mm, dan tinggi 390 mm. Sedangkan untuk dimensi totalnya panjang 5.135 mm, lebar 1.725 mm, dan tinggi 1.740 mm.

Sedangkan Suzuki Carry memiliki dua pilihan dengan ukuran kargo yang berbeda. Untuk varian flat deck memiliki ukuran keseluruhan panjang 4.150 mm, lebar 1.675 mm, dan tinggi 1.670 mm. Dengan ukuran kargonya mencapai panjang 2.505 mm, lebar 1.665 mm, dan tinggi 360 mm.

Lalu untuk varian wide deck pada Suzuki Carry memiliki total dimensi panjang 4.150 mm, lebar 1.765 mm, dan tinggi 1.910 mm. Untuk ukuran kargonya, Suzuki Carry wide deck punya panjang 2.505 mm, lebar 1.745 mm, dan tinggi 425 mm.

Baca Juga: Review Wuling Almaz Hybrid, Seberapa Irit untuk Harian?

2. Perbedaan fitur

Suzuki Carry vs Wuling Formo Max, Pilih Mana?Suzuki Carry (suzuki.co.id)

Urusan fitur pada kabin kedua mobil pikap ini mempunyai keunggulannya sendiri. Suzuki Carry dibekali Immobilizer, AC, Electric Power Stearing (EPS) dan sliding seat untuk varian tertinggi. Bila kita bandingkan berdasarkan varian terendah dari kedua pikap tersebut, fitur Wuling Formo Max lebih lengkap.

Wuling Formo Max memiliki dua varian, perbedaannya hanya terletak pada fitur hiburannya saja. Pada varian terendah Wuling Formo Max standar memiliki fitur pengaturan untuk kursi serta sandaran kepala yang bisa disesuaikan, lalu sistem alarm anti pencurian, dan sabuk pengaman. Sedangkan untuk Wuling Formo AC terdapat fitur tambahan, yakni AC, pengeras suara, dan AM/FM radio.

3. Perbandingan mesin

Suzuki Carry vs Wuling Formo Max, Pilih Mana?Mesin Wuling Formo Max yang terletak dibagian kap depan (IDN Times/Ilham Giovani)

Urusan dapurnya, mesin Wuling Formo Max lebih tangguh. Berbekal mesin berkapasitas 1.485cc, 4 silinder segaris DOHC. Dengan mesin tersebut, Wuling Formo Max mampu menyemburkan tenaga maksimal 98 hp pada 5.600 rpm dan torsi puncak 140 Nm pada 3.400 – 4.400 rpm.

Sedangkan untuk Suzuki Carry menggunakan mesin berkapasitas 1.462 cc dengan tenaga maksimal yang dihasilkan mencapai 95,6 hp pada 5.600 rpm dan torsi puncak hingga 135 Nm pada 4.400 rpm.

Ada yang menarik dari Wuling Formo Max, selain memiliki mesin yang lebih tangguh, mobil pikap ini juga unggul di segi kenyamanan. Mesin Wuling Formo Max berada di kap depan sehingga tidak membuat jok panas. Lain halnnya dengan Suzuki Carry yang mesinnya terletak di bagian bawah.

Baca Juga: Rapor Penjualan Suzuki Selama 2022, New Carry Jadi Tulang Punggung

4. Suzuki Carry punya ragam varian

Suzuki Carry vs Wuling Formo Max, Pilih Mana?Suzuki Carry (suzuki.co.id)

Wuling Formo Max memiliki dua varian, yakni Formo Max Standar dan Formo Max AC. Untuk harganya, Wuling Formo Max Standar dibanderol dengan harga Rp160 juta. Lalu untuk Formo Max AC ditawarkan dengan harga Rp170 juta, semua variannya berstatus on the road Jakarta.

Sedangkan Suzuki Carry dijual dalam empat pilihan varian, di antaranya Carry Pick Up Flat Deck Rp 161,6 juta, Carry Pick-up Flat Deck PS Rp 170,2 juta, Carry Pick-up Rp 162,6 juta, Carry Pick-up Wide-Deck PS Rp 171,2 juta.

Baca Juga: Suzuki Pamerkan SUV Listrik, Bisa Menempuh Jarak hingga 550 km

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya