Kenapa Tarikan Mobil Terasa Berat? Ini Dia Penyebabnya!

Cewek juga wajib paham soal ini nih

Memiliki mobil membutuhkan perawatan yang tepat agar bisa mengendarai dengan aman. Termasuk untuk kamu yang beli mobil bekas, sudah pasti kamu akan memperhatikan performa dari mobil yang dimiliki. Kebanyakan masalah yang sering terjadi adalah tarikan mobil yang terasa sangat berat. Sebenarnya apa penyebabnya?

Tarikan mobil yang berat sudah pasti akan mengganggu sekali ketika kamu sedang kendarai, termasuk akan sulit melaju di jalan raya. Hal ini bisa menyebabkan kejadian yang tidak menyenangkan. Maka daripada itu, kamu harus mengetahui apa penyebabnya, sehingga bisa mengambil tindakan yang tepat.

1. Cengkraman rem

Kenapa Tarikan Mobil Terasa Berat? Ini Dia Penyebabnya!ilustrasi pijakan rem mobil (Pixabay.com/Sauerlaender)

Penyebab pertama adalah dari cengkraman pada rem yang terlalu kuat. Ini membuat mobil menjadi terasa berat yang jelas tidak akan memberikan rasa nyaman ketika kamu berkendara. Dimana jika terlalu rapat, maka sudah pasti cengkraman akan terlalu kuat dan mesin akan bekerja terlalu keras sehingga tarikan akan terasa sangat berat. 

Baca Juga: 5 Tips Memulai Bisnis Jual Beli Mobil Bekas

2. Kampas kopling

Kenapa Tarikan Mobil Terasa Berat? Ini Dia Penyebabnya!ilustrasi kopling mobil (suzuki.co.id)

Penyebab selanjutnya adalah dari kampas kopling yang sudah terlalu tips. Ketika hal ini terjadi, maka ketika kamu mengendarai mobil, sudah pasti akan mudah slip dan akhirnya terasa sangat berat.

Hal ini sangatlah berbahaya karena bisa membuat kamu celaka ketika sedang berada di jalan. Solusinya adalah kamu harus mengganti kampas kopling agar tarikan mobil kembali normal. 

3. Sirkulasi AC

Kenapa Tarikan Mobil Terasa Berat? Ini Dia Penyebabnya!Fungsi defogger di kaca mobil (Daihatsu.co.id)

Sirkulasi AC yang bermasalah juga menjadi penyebab kenapa tarikan mobil terasa sangat berat. Hal ini sendiri bisa jadi disebabkan oleh adanya sumbatan pada bagian kondensor atau dryer system, sehingga mobil seolah terasa sangat berat dan juga melemah dayanya ketika dikendarai.

Solusinya sendiri adalah dengan memastikan bahwa sumbatan pada bagian AC ini sudah hilang, yaitu dengan membersihkannya. 

4. Bearing roda

Kenapa Tarikan Mobil Terasa Berat? Ini Dia Penyebabnya!Ilustrasi bearing roda mobil (supplierbearing.com)

Masalah selanjutnya adalah dari bearing roda yang mengalami gangguan. Kebanyakan terjadi karena bearing tidak memiliki pelumas yang cukup. Dimana ini nantinya akan membuat tarikan mobil terasa sangat berat. Untuk mengatasinya adalah kamu harus memastikan bahwa pelumas pada bagian bearing roda sudah cukup. Pastikan juga untuk selalu mengganti oli secara rutin. 

Dengan memahami penyebab kenapa tarikan mobil terasa sangat berat, maka kamu bisa menemukan solusi yang tepat dan bisa berkendara dengan aman. Merawat mobil sangatlah penting, apalagi jika mobil kamu gunakan untuk mobilitas setiap hari. 

Kalau kamu mau ingin mencari tempat jual mobil bekas yang sudah pasti tidak memiliki masalah, maka mobbi adalah pilihan tepat untukmu. Sebelumnya mobbi bernama mo88i yang mana memang sudah berpengalaman sangat tinggi dalam jual beli mobil bekas. Dimana setiap mobil sudah dilakukan pengecekan oleh teknisi yang sudah profesional. (WEB)

Baca Juga: Pilihan Mobil Off Road Bekas di Bawah Rp50 Juta 

Topik:

  • Jordi Farhansyah

Berita Terkini Lainnya