Peluncuran SUV Hyundai Alcazar Molor Lagi, Tengok Fitur dan Mesinnya!

Ditunda akibat tsunami covid-19 di India

Jakarta, IDN TIMES - Peluncuran Hyundai Alcazar kembali ditunda. Setelah mengumumkan peluncuran SUV ditunda dari April ke Mei 2021, Hyundai terpaksa kembali mengundur peluncuran itu hingga Juni 2021. Pertimbangannya adalah situasi pandemi covid-19 yang semakin memburuk di India.

Sekilas, Hyundai Alcazar sangat mirip dengan Hyundai Creta. Ini telihat di beberapa bagian panel pada bodi, dan di bagian interior juga. Intinya, Alcazar adalah variasi dari 6 atau 7 seater SUV yang identik dengan Creta.

Namun, Hyundai sepertinya telah melakukan beberapa pembaharuan seperti menggunakan wheelbase yang lebih panjang berukuran 2.760mm (150mm lebih banyak dari Creta), untuk bisa mengakomodasi baris kursi ekstra.

Ayo, kita simak spesifikasi fiturnya.

Baca Juga: Hummer Luncurkan SUV Listrik, Bisa Jalan Miring Kayak Kepiting

1. Fitur dan kelengkapan

Peluncuran SUV Hyundai Alcazar Molor Lagi, Tengok Fitur dan Mesinnya!indianewsrepublic.com/Hyundai Alcazar

Hyundai Alcazar akan mendapatkan semua fitur yang tersedia di Hyundai Creta, seperti sistem entertainment layar sentuh 10,25 inci dengan Android Auto dan Apple CarPlay, teknologi mobil terhubung Hyundai, kamera 360 derajat, panoramic sunroof, dudukan kursi anak ISOFIX, pengisian daya telepon nirkabel, pengatur suhu otomatis, dan masih banyak lagi.

Seperti yang telah disebutkan, Alcazar akan mendapatkan baris kursi tambahan, dengan konfigurasi enam kursi (dengan kursi pengemudi di baris kedua) atau tujuh kursi (dengan tambahan bangku di baris kedua yang mengadopsi model captain seat). Hyundai Alcazar juga menawarkan Interior dalam skema warna dual-tone, dan untuk kursi dengan model captain seat akan mendapatkan sandaran tangan tambahan dengan cupholder dan ruang penyimpanan ekstra.

2. Bagaimana dengan mesin dan performanya?

Peluncuran SUV Hyundai Alcazar Molor Lagi, Tengok Fitur dan Mesinnya!evoindia.com/Hyundai Alcazar

Hyundai akan menawarkan Alcazar dengan pilihan mesin bensin dan diesel. Mesin bensin pada mobil ini adalah varian terbaru dan lebih bertenaga dari Hyundai Elantra dan Tucson. Mobil ini menggunakan mesin 2.0 liter, unit empat silinder, serta bisa menghasilkan tenaga sebesar 159hp dan torsi 192Nm.

Sedangkan untuk mesin dieselnya berkapasitas 1,5 liter, empat silinder turbocharged yang dapat menghasilkan tenaga 115hp dan torsi 250Nm, meskipun telah disetel secara berbeda. Kedua mesin ini akan hadir dengan manual 6 kecepatan atau gearbox otomatis 6 kecepatan. 

Baca Juga: Sama-sama Mobil Listrik, Ini Perbedaan Hyundai Ioniq dan Hyundai Kona

3. Akan bersaing dengan Toyota Rush dan Mitsubishi Xpander Cross

Peluncuran SUV Hyundai Alcazar Molor Lagi, Tengok Fitur dan Mesinnya!firespeedy.com/Hyundai Alcazar

Jika Hyundai Alcazar masuk ke Indonesia, maka SUV akan bersaing dengan mobil Low SUV lainnya seperti Toyota Rush, Daihatsu Terios, hingga Mitsubishi Xpander Cross. Kehadiran Hyundai Alcazar juga akan menambah warna baru dikelasnya, dengan keunggulan fitur dan spesifikasi tersendiri yang tersemat padanya.

Jadi, apakah kamu menantikan peluncuran Hyundai Alcazar?

Baca Juga: Hyundai Resmi Luncurkan Staria, Bukan MPV Biasa!

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya