7 Mobil Keren Harga Rp50 Jutaan yang Cocok buat Kamu Miliki

Kepingin punya mobil tapi uang cuma Rp50 jutaan? Bisa!

Kepenginnya sih mobil baru, tapi duit gak banyak. Kalau kredit nanti nyicilnya berat, kalau utang juga sama aja gak enak. Tapi kamu bisa lho cari alternatif beli mobil tahun lama yang masih bagus, dengan uang Rp50 jutaan kamu sudah bisa bawa pulang satu unit mobil.

Di artikel di bawah ini ada tujuh daftar mobil second dengan harga yang gak mahal dan bisa kamu miliki. Cocok nih, gas buat nongkrong!

1. Honda Accord Cielo 1994

7 Mobil Keren Harga Rp50 Jutaan yang Cocok buat Kamu MilikiPinterest/Ezequiel Carrera

Mobil keluaran tahun 1994 milik Honda ini bekasnya dijual dengan harga Rp40 juta sampai Rp50 juta di tahun 2021. Pada generasi ini, Honda Accord didesain dengan kesan body elegan serta memiliki ukuran lebih besar dan modern daripada keluaran sebelumnya yaitu Honda Maestro.

Sebagai mobil premium keluaran tahun 90-an, kesan mewah dan elegan pada mobil ini masih layak untuk diminati masyarakat saat ini. Menariknya juga, mobil dengan body yang lumayan sporty ini memiliki mesin yang cukup gahar, namun sayangnya saat itu mesin yang digunakan belum menggunakan teknologi V-TEC. Apalagi penggunaan BBM yang boros, dengan perbandingan 1:6 s.d 1:7 menjadi kekurangan mobil ini.

2. Toyota Great Corolla

7 Mobil Keren Harga Rp50 Jutaan yang Cocok buat Kamu MilikiOtodrift.com

Mobil dari Toyota satu ini rata-rata dijual dengan harga rata-rata Rp40 juta - Rp70 juta. Toyota Great Corolla menjadi sedan yang populer di masanya hingga menjadi incaran karena tampilan mobil yang masih tak ketinggalan zaman. Mobil ini memiliki mesin berkapasitas 1.600 cc DOHC 4A-GE yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 140 dk dengan torsi 147 Nm.

Great Corolla sudah tidak lagi menggunakan sistem karburator, namun telah memakai sistem injeksi (EFI). Konsumsi BBM yang digunakan pun cukup irit, yaitu 9-11 km/liter (dalam kota) dan 10-14 km/liter (luar kota).

3. BMW 1993 E36 318I

7 Mobil Keren Harga Rp50 Jutaan yang Cocok buat Kamu MilikiJaldayat.com

BMW 1993 E36 ini harganya mulai Rp39 juta, sesuai kondisi. Mobil ini menggunakan mesin bertenaga 115 HP dengan torsi 168 Nm. Konsumsi BBM-nya terbilang cukup irit, 6-9 km/liter (dalam kota) dan 10-12 km/liter (luar kota). Kelebihan dari mobil ini di antaranya harga mobil yang terjangkau, desain body yang tidak ketinggalan zaman, kabin senyap, dan mobil ini tergolong irit.

Namun kekurangan yang mungkin kamu rasakan pada mobil ini yaitu perawatannya lebih mahal daripada mobil Jepang, kabin sempit, suara mesin yang kasar, akselerasinya lambat, air flow sering bermasalah, dan mobil ini jadi boros BBM kalau suka memainkan pedal gas yang gak beraturan.

Baca Juga: Volkswagen: Dari Mobil Murah Hingga Memproduksi Peralatan Perang 

4. Mitsubishi Lancer 1995 EVO 3

7 Mobil Keren Harga Rp50 Jutaan yang Cocok buat Kamu MilikiCintamobil.com

Mitsubishi Lancer 1995 EVO 3 dengan kondisi yang normal dijual dengan harga Rp42 juta di pasar mobil bekas. Pada generasi ini, Mitsubishi Lancer Evo 3 memiliki desain sporty di bagian depan dan belakangnya. Mesin mobil ini cukup bandel, walau sudah berumur tua namun kamu tak perlu khawatir jika mobil ini sering mogok karena mobil ini punya mesin yang awet. Konsumsi bahan bakar Mitsubishi Lancer ini mampu untuk menempuh jarak 6-8 km/liter untuk dalam kota dan 9-12 km/liter untuk luar kota.

5. Honda Civic 1997 Ferio SO4 VTEC

7 Mobil Keren Harga Rp50 Jutaan yang Cocok buat Kamu MilikiOtodrift.com

Honda Ferio 1997, harga bekasnya saat ini sekitar Rp48 juta hingga Rp72 juta tergantung kondisi. Memiliki desain yang long lasting, mesin responsif pada putaran menengah ke atas, kabin terbilang tidak terlalu sempit, dan juga spare part yang melimpah, apalagi saat berkendara mobil ini lincah namun tetap nyaman. Konsumsi bahan bakar dengan 1 liter mampu menempuh jarak 7-10 km di dalam kota termasuk macet dan 10-13 km untuk perjalanan luar kota.

Mobil ini sayangnya tidak terdapat airbag dan ABS, mesin kurang responsif pada putaran bawah, komponen kaki-kakinya juga terbilang lemah, dan interior mobil yang terlalu sederhana.

6. Suzuki Baleno 1998 1.6

7 Mobil Keren Harga Rp50 Jutaan yang Cocok buat Kamu MilikiOtodrift.com

Suzuki Baleno tahun 1998 ini juga banyak peminatnya, dalam kondisi bekasnya dijual dengan harga sekitar Rp48 juta. Suzuki Baleno ini mengandalkan mesinnya yang bandel dan tangguh, tidak rewel, serta responsif pada putaran bawahnya. Interior mobil ini tampak elegan dengan desain yang terlihat pada dashboard, tombol-tombol, pengatur AC, dan audionya.

Penggunaan bahan bakar yang begitu hemat membuat mobil ini cocok untuk keseharian, dengan konsumsi 1 liter bensin mampu menempuh 10-12 km di dalam kota dan 14-17 km untuk perjalanan luar kota.

7. Honda City SX8 1997

7 Mobil Keren Harga Rp50 Jutaan yang Cocok buat Kamu Milikimobilmotorlama.com

Honda City SX8 keluaran tahun 1997, harga bekas dengan mesin yang sangat terawat dan kondisi cat yang bagus yaitu Rp56 juta, kalau harga termurahnya Rp38 juta. Jika dilihat, tampilan mobil ini terlihat manis di setiap bagiannya, begitu pula kesan dalam pemakaiannya begitu nyaman. Mesin yang bandel, jumlah spare part yang melimpah, dan konsumsi BBM yang sangat irit menjadi kelebihannya. Dengan 1 liter BBM dapat digunakan untuk menempuh jarak 10-13 km di dalam kota dan 15-18 km untuk perjalanan luar kota.

Dalam membeli mobil bekas tahun lama, sebaiknya pilih yang harganya sesuai pasaran. Alasannya karena kualitas unitnya, bisa jadi kalau harganya lebih murah dari harga pasaran, unit yang ditawarkan masih memiliki minus dan belum siap pakai.

Dari pengalaman membeli mobil bekas, lebih baik cari dengan kualitas yang bagus daripada memilih harga yang murah. Jika memilih harga murah, harus siap mobil kamu sering mampir di bengkel. Gimana, tertarik membawa pulang satu dari tujuh rekomendasi mobil murah di atas?

Baca Juga: Tajir Super Melintir, 5 Triliuner Ini Justru Memilih Mobil Murah

Putra Ragil Photo Writer Putra Ragil

Halo semuanya! Nama saya Putra, saya berasal dari Jawa Tengah. Saat ini saya berada di bangku sekolah SMA kelas 12, untuk teman-teman semuanya, salam kenal yaa! Hehe....

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya