10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Raya

Hati-hati di jalan, ya~

Jakarta, IDN Times - Keamanan berkendara menjadi prioritas setiap pengemudi. Hal ini penting diperhatikan buat menekan kejadian buruk yang bisa terjadi. Jadi, meski tengah terburu-buru, sebaiknya tetap patuhi aturan berkendara yang berlaku, ya.

Lebih lanjut, utamanya saat bepergian jauh, pastikan kondisi badan selalu fit. Selain itu, terapkan pula cara menghindari kecelakaan mobil berikut. Langkah sederhana ini akan membantumu selamat sampai tujuan.

1. Rajin cek mobil sebelum berkendara

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Rayailustrasi mengecek mobil (wsahingcar.com)

Memastikan kendaraan dalam kondisi baik merupakan langkah pertama yang dapat kamu lakukan. Pastikan seluruh komponen kendaraan gak bermasalah maupun rusak sebelum dipakai berkendara. Adapun komponen yang wajib dicek berkala ialah kampas rem, oli, aki mobil, hingga busi.

Pengecekan mobil secara rutin gak hanya menghindarkan kamu dari bahaya, tetapi juga  mencegah kerusakan serius pada mobil sehingga usia kendaraanmu bisa lebih panjang.

2. Rutin cek tekanan angin

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Rayailustrasi mengisi angin ban mobil (pexels/Andrea Piacquadio)

Setidaknya lakukan pengecekan angin ban mobil tiap 2 minggu sekali, ya. Pastikan tekanan ban stabil dan gak terlalu rendah. Pasalnya, ban yang tidak stabil jadi sulit dikendalikan sehingga berpotensi memicu kecelakaan. Lihat, betapa krusialnya kondisi tekanan ban saat berkendara.

3. Jangan membawa muatan berlebih

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Rayailustrasi barang di bagasi mobil (pexels.com/karolina-grabowska)

Cara menghindari kecelakaan mobil yang gak kalah penting adalah memastikan muatan sesuai kapasitas mobil. Ini termasuk barang bawaan dan jumlah penumpang. Perlu diketahui, kelebihan muatan mobil dapat mengakibatkan ketidakseimbangan saat mobil dikemudikan.

4. Selalu jaga jarak aman

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Rayailustrasi menjaga jarak aman (unsplash.com/ Nabeel Syed)

Menjaga jarak aman adalah cara menghindari kecelakaan mobil berikutnya. Sebaiknya beri sedikit jeda antara kendaraanmu dengan kendaraan lain. Jadi, bila nantinya perlu melakukan pengereman mendadak, kamu gak akan menabrak kendaraan di depanmu.

Selain itu, dilansir Kementrian Perhubungan, jarak aman antar kendaraan, yakni 15-30 meter dengan kecepatan 30 km/jam. Perhatikan baik-baik, ya.

Baca Juga: Deretan Fakta Mengejutkan di Balik Kecelakaan Mobil

5. Kendalikan emosi saat mengemudi

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Rayailustrasi menyetir mobil dengan tenang (pexels.com/@Ketut_Subiyanto)

Saat berkendara di jalan, kamu tidak akan lepas dari potensi bertemu orang yang ugal-ugalan. Mereka bisa menyalip hingga menerobos lampu lalu lintas sesuka hati. Ketika terpaksa menghadapi kondisi seperti ini, kamu harus tetap tenang, ya. 

Pastikan pula kamu gak membalas atau melakukan hal yang membahayakan pengendara lainnya. Kontrol emosi dan tetap berpikiran waras. 

6. Berhati-hati di jalanan rusak dan berlubang

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Rayailustrasi jalanan berlubang (thisismoney.co.uk)

Tak jarang pula kita akan menemui jalanan berlubang di jalan-jalan besar. Sebisa mungkin kurangi kecepatan kamu saat kamu melewatinya.

Jika memungkinkan, pilihlah jalur yang  kondisi jalannya lebih baik. Namun, jika memang gak ada jalur alternatif, berhati-hati dan gunakan kecepatan minimum saat melintasi jalanan berlubang.

7. Jangan mengemudi jika mengantuk

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan RayaIlustrasi menyetir sambil mengantuk (psychologicalscience.org)

Mengantuk dan kelelahan menjadi penyumbang terbanyak angka kecelakaan mobil di Indonesia. Oleh karena itu, disarankan untuk menepi dan beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan. Kamu pun bisa menegak kopi terlebih dulu untuk meningkatkan konsentrasi sebelum kembali mengemudi.

8. Patuhi rambu dan lampu lalu lintas

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Rayailustrasi rambu dan lampu lalu lintas (pexels.com/@gabrielsantosfotografia)

Hindari menerobos lampu dan rambu lalu lintas hanya karena kamu sedang terburu-buru.  Jalanan bisa menjadi tempat yang berbahaya apabila kita salah mengambil tindakan dan mengabaikan aturan.

Kendalikan kecepatan mobilmu agar tidak terlewat saat ada rambu-rambu lalu lintas yang ada di tepi jalan. Perhatikan juga marka jalan saat hendak menyalip kendaraan lain. Marka jalan atau garis putih utuh dan gak terputus menandakan pengemudi gak diperbolehkan  seling menyalip karena bisa berbahaya.

9. Berhenti berkendara jika cuaca buruk

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Rayailustrasi cuaca buruk (ANTARA FOTO/Yusran Uccang)

Saat menemui cuaca buruk, seperti hujan angin di jalan, alangkah lebih baik apabila kamu menepikan kendaraan terlebih dahulu. Pasalnya, ini bisa memengaruhi jarak pandangmu saat menyetir sehingga bisa memicu kecelakaan.

10. Bergantian mengemudi dengan orang lain

10 Cara Menghindari Kecelakaan Mobil di Jalan Rayailustrasi mengemudi bergantian (pexels.com/PNW Production)

Akan lebih baik jika sedang menempuh perjalanan jauh, kamu tidak mengemudi seorang diri. Ajak teman atau keluarga yang bisa diajak mengemudi bergantian, utamanya ketika kondisi tubuh cukup kelelahan. 

Kamu juga bisa mengambil istirahat secara bergantian tiap periode tertentu, misal setelah menempuh perjalanan dua jam tanpa henti. Kondisi fisik pengemudi yang prima juga tak kalah pentingnya dengan kondisi mobil yang dikendarai.

Itulah beberapa cara menghindari kecelakaan mobil yang bisa dipraktikkan. Keselamatan tetaplah jadi prioritas nomor satu saat berkendara di jalanan, baik saat jalanan sedang sepi maupun ramai. Jadi, gak perlu buru-buru, ya. Selain ualsan ini, ketahui tip aman berkendara lainnya di IDN Times.

Penulis: Uswatun Khasanah

Baca Juga: 3 Kebiasaan Saat Nyetir Ini Bisa Memicu Kecelakaan

Topik:

  • Rihanna Bunga
  • Putri Intan Nur Fauziah
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya