Mercedes-Benz Capai Rekor Terbaik Selama 2018! 

Pertumbuhan penjualan Mercedes-Benz ciptakan rekor baru

Jakarta, IDN Times - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) berhasil mencetak rekor dengan menjual 3.792 mobil penumpang baru dan 67 Sprinter vans di Indonesia sepanjang 2018.

Angka penjualan tersebut meningkat hingga 12 persen dari penjualan tahun sebelumnya. Catatan ini sekaligus mengukuhkan Mercedes-Benz sebagai market leader di segmen mobil premium dengan pangsa pasar 50 persen.

1. Mercedes-Benz C-Class jadi primadona

Mercedes-Benz Capai Rekor Terbaik Selama 2018! IDN Times/Rini Oktaviani

Dari total penjualan tersebut, Mercedes-Benz C-Class menjadi mobil yang paling banyak terjual dengan persentase 25 persen disusul E-Class dengan 22 persen dari total penjualan.

Sementara SUV menyumbang 35 persen dari total penjualan dan S-Class mampu menghasilkan peningkatan penjualan yang signifikan pada tahun 2018, yaitu sebesar 116 persen atau berkontribusi 8 persen terhadap total penjualan.  

Presiden dan CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, Roelof Lamberts mengatakan Mercedes Benz berhasil membukukan penjualan terbaik selama 12 bulan berturut-turut di antara merek-merek premium di 2018.

“Kami akan terus meremajakan portofolio produk kami pada tahun 2019,” kata Lamberts saat menghadiri konferensi pers perdana tahun 2019 di CIBIS Nine Building, Jakarta (25/1).

Baca Juga: IMS 2019: CEO PT Mercedes-Benz Millennial Ubah Cara Mereka Berbisnis

2. Mercedes-Benz: Produksi rakitan lokal mengalami peningkatan

Mercedes-Benz Capai Rekor Terbaik Selama 2018! IDN times/Rini Oktaviani

Pencapaian lainnya ialah keluaran produksi rakitan lokal kendaraan Mercedes-Benz yang mengalami peningkatan sebesar 25 persen dibandingkan tahun sebelumnya dari pabrik Mercedes-Benz Indonesia di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat. Pada tahun 2018, komposisi penjualan Mercedes Benz di Indonesia sebesar 77 persen adalah kendaraan rakitan lokal dan 23 persen adalah CBU.

Saat ini, sedan C-Class, E-Class, dan S-Class terbaru serta GLC, GLE dan GLS SUV dirakit di pabrik tersebut dengan luas 42 hektare. “Ini menunjukkan komitmen Mercedes Benz untuk terus memperkuat kontribusi produksi rakitan lokal dalam penjualan di Indonesia,” ujar Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director Sales Operations and Product Management PT Mercedes-Benz Distributor Indonesia.

3. Mercedes-Benz memimpin pasar mobil premium di tanah air

Mercedes-Benz Capai Rekor Terbaik Selama 2018! IDN Times/Mercendes-Benz

Selain hal di atas, Mercedes-Benz mampu mempertahankan posisinya sebagai merek mobil premium terkemuka dari sisi penjualan unit di Indonesia. Walaupun tahun lalu merupakan tahun yang cukup menantang dalam industri otomotif, Mercedes Benz berhasil mempertahankan posisi nomor 1 sebagai merek otomotif premium tersukses di Indonesia.

Menurut Kariyanto, antusiasme yang tinggi terhadap beragam model kendaraan serta loyalitas dari para pelanggan mendorong mereka untuk terus memberikan produk-produk terbaik di tahun 2019. “Kami akan terus menawarkan pengalaman baru di pasar, tidak hanya di segmen mobil kompak, tetapi juga di segmen lainnya”, sambungnya.

Baca Juga: Intip Yuk 5 Keunggulan Mercedes-Benz B-Class Terbaru, Bikin Mupeng!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya