3 Mobil Listrik BMW Ini Siap Hadir di Indonesia

BMW kembali menelurkan produk mobil listrik

Jakarta, IDN Times - BMW bersiap untuk melakukan gebrakan pada 2022 ini. Mereka akan segera menghadirkan mobil listrik BMW, dengan rincian dua mobil listrik dari merek BMW, sedangkan satu mobil listrik berasal dari mereka MINI.

BMW memang pernah memasarkan satu produk mobil listrik pada 2019, yakni i3. Kendaraan ini dipasarkan pada 2019 lalu. Namun, kendaraan yang memiliki dimensi ringkas ini sekarang sudah tidak dipasarkan lagi.

"Peluncuran model-model ini dan fokus keseluruhan pada BMW i menekankan fakta bahwa 2022 adalah tahun E-Mobility,” kata President Director BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan dalam keterangan resminya.

Apa saja tiga mobil listrik BMW yang siap dipasarkan di Indonesia pada 2022? Berikut jenis-jenis mobilnya, plus detail dan spesifikasi dari mobil listrik tersebut?

1. BMW i4

3 Mobil Listrik BMW Ini Siap Hadir di IndonesiaBMW i4 (bmw.co.id)

BMW i4 jadi satu dari tiga mobil listrik yang akan dipasarkan di Indonesia pada 2022. Merunut spek pabrikan BMW Indonesia, mobil listrik ini punya daya jelajah baterai hingga 590 kilometer. Dengan catatan, baterai berada dalam kondisi penuh.

BMW i4 juga diklaim memiliki performa mesin 390 kW yang setara dengan 530 tenaga kuda. BMW i4 ini pun cocok untuk digunakan dalam perjalanan jarak jauh. Percepatan dari mobil ini juga apik. Kecepatan 0 sampai 100 km/jam bisa ditempuh dalam waktu 4 detik.

Baca Juga: Daftar Mobil Listrik Ini Meluncur di Indonesia Sepanjang 2021

2. BMW iX

3 Mobil Listrik BMW Ini Siap Hadir di IndonesiaBMW iX (bmw.co.id)

Mobil listrik selanjutnya yang akan dipasarkan BMW adalah BMW iX. Mobil ini katanya dibekali dengan motor listrik ganda dengan tenaga total 523 PS dengan torsi maksimal 765 Nm. Kecepatan tertinggi dari mobil ini bisa mencapai 200 km/jam.

Mobil ini dibekali baterai lithium-ion 105,2 kWh, yang bisa membawa mobil sampai jarak 630 km, dengan catatan baterai terisi penuh, Baterai mobil ini juga terbilang cepat diisi, dan pengisian yang tepat bisa membuat jangkauan mobil ini bertambah 150 km.

3. MINI Electric

3 Mobil Listrik BMW Ini Siap Hadir di IndonesiaMini Countryman (youtube.com/B Channel)

Mobil listrik BMW terakhir datang dari merek MINI. Mereka siap menggempur segmen mobil premium dengan menghadirkan MINI Electric, atau biasa juga disebut MINI Cooper SE. Mobil ini memiliki tiga pintu dengan konfigurasi motor elektrik di depan.

Mobil ini memakai motor elektrik bertenaga 181 tenaga kuda, dengan baterai 32,6 kWh, yang sanggup menempuh jarak maksimal 235 km. Melihat spesifikasi ini, MINI Electric agaknya jadi mobil listrik BMW yang cocok dipakai di perkotaan.

Baca Juga: Berlimpah Fitur Canggih, Hyundai Creta Sudah Dipesan 1600 Unit

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya