5 Fakta Andaliman, Mobil Listrik Universitas Negeri Medan

Majulah bangsaku, majulah negeriku

Sudah saatnya anak-anak bangsa menghasilkan karya-karya baru dan mampu berinovasi di berbagai bidang sesuai dengan keahlian yang dimiliki. Mahasiswa dari jurusan Teknik Mesin Universitas Negeri Medan baru-baru ini menciptakan sebuah mobil yang diberi nama Andaliman. Meskipun terbilang masih tertinggal dibandingkan kampus lainnya, tapi langkah awal ini layak diapresiasi. Berikut 5 fakta tentang mobil listrik "Andaliman".

1. Andaliman adalah sebuah nama rempah khas yang ada di Sumatera Utara.

5 Fakta Andaliman, Mobil Listrik Universitas Negeri Medangreeners.co

Andaliman adalah rempah-rempah khas Sumatera Utara yang merupakan tanaman jenis suku jeruk-jerukan, Rutaceae. Andaliman memiliki rasa getir saat dimakan. Masyarakat Sumatera Utara, khususnya orang batak biasanya menggunakan andaliman dalam masakan seperti arsik ikan mas atau juga digunakan dalam membuat sambal yang merupakan ciri khas masakan batak. Jadi, nama Andaliman sengaja dipilih karena rempah tersebut menunjukan ciri khas dari Sumatera Utara.

2. Andaliman merupakan gabungan dari andal dan iman.

5 Fakta Andaliman, Mobil Listrik Universitas Negeri Medanhttp://unimed.ac.id

Pencipta mobil "Andaliman" juga ingin memaknai kata Andaliman tersebut sebagai gabungan dari kata andal dan beriman. Mereka ingin memiliki keahlian yang andal dalam berinovasi serta tetap menjadi orang yang beriman kepada Tuhan yang merupakan sumber ilmu pengetahuan. Hal ini juga tertanam dalam motto "The Character Building University".

3. Mobil Andaliman mencuri perhatian saat upacara Harkitnas.

5 Fakta Andaliman, Mobil Listrik Universitas Negeri Medaninstagram.com

Mobil Andaliman diperkenalkan pertama kali setelah upacara Hari Kebangkitan Nasional oleh Rektor Unimed, Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd. Saat itu juga, salah satu mahasiswa pencipta mobil Andaliman masuk untuk mengendarai mobil Andaliman tersebut dan membawanya berkeliling lapangan tanpa melalui hambatan apapun. Hal ini membuat peserta upacara bertepuk tangan untuk hasil karya mahasiswa Teknik Mesin Unimed.
 

 

4. Mobil Andaliman bertenaga listrik.

5 Fakta Andaliman, Mobil Listrik Universitas Negeri Medaninstagram.com

Andaliman adalah mobil bertenaga listrik yang hanya memiliki berat ±120 kilogram. Mobil ini langsung mencuri perhatian para peserta upacara dan riuh suara tepuk tanganpun bergema di lapangan bola Unimed. Karya perdana mahasiswa Teknik Mesin ini sungguh membanggakan.

5. Mobil Andaliman diprioritaskan mengikuti kompetisi di ITS.

5 Fakta Andaliman, Mobil Listrik Universitas Negeri Medaninstagram.com

Mobil bertenaga listrik ini diprioritaskan untuk mengikuti kompetisi mobil listrik nasional yang diselenggarakan di Institut Teknologi Sepuluh November, Surabaya pada akhir tahun 2017. Rektor mengharapkan agar lebih banyak lagi mahasiswa Unimed yang mampu menghasilkan karya-karya baru dan mampu berinovasi untuk kemajuan Universitas Negeri Medan. Hal ini, kata dia, diperlukan untuk menyusul ketertinggalan dalam menciptakan mobil ataupun robot karya univversitas lainnya.

Santi Dheone Photo Writer Santi Dheone

Impian terbesarku adalah bisa mengalahkan dia. Dia yang selalu menghentikanku melangkah. Keraguan aku membencinya dalam. | ig : @santidheone_samosir

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya