5 Mobil untuk Mudik Lebaran Bersama Keluarga

#MudikAsikIDNTimes Daya tampungnya besar nih!

Waktu cuti yang panjang dan bertepatan dengan liburan sekolah membuat sebgian besar keluarga tentu akan memanfaatkan momen ini untuk mudik sekaligus liburan.

Sebab menurut prediksi pemerintah, mudik menggunakan kendaraan pribadi bakal meningkat bahkan mendominasi arus mudik Lebaran tahun ini. Oleh sebab itu, bagi kamu yang ingin mudik bersama keluarga, berikut 5 rekomendasi mobil mudik lebaran yang nyaman bersama keluarga.

1. Toyota Avanza

5 Mobil untuk Mudik Lebaran Bersama Keluargatoyota

Mobil mudik lebaran yang pertama adalah Toyota Avanza. Mobil ini menjadi idola para keluarga di Indonesia. Avanza bahkan menjadi salah satu mobil yang paling laris di pasar otomotif Indonesia. Ada beberapa alasan kenapa Avanza menjadi pilihan. Pertama, mobil jenis MPV ini memiliki daya tampung hingga 7 penumpang. Sehingga bisa mengangkut banyak anggota keluarga. Avanza juga memiliki One Touch Tumble yang membuat kamu lebih mudah dan praktis mengatur kenyamanan posisi kursi. 

Kursinya didesain agar lebih nyaman untuk relaksasi selama perjalanan jauh. Ada juga fleksibilitas pengaturan kursi baris ke-3 (50:50 folding) untuk penumpang atau barang. Kesenyapan kabin yang membuat rasa nyaman dalam berkendara. Serta adanya penyesuaian pada sistem suspensi MacPherson Strut dan suspensi belakang dengan per koil yang meningkatkan stabilitas dan kenyamanan.

Tak kalah penting dengan kenyamanan yakni Avanza dilengkapi dengan Dual VVT-i Engine sehingga menghadirkan performa mesin irit bahan bakar yang lebih bertenaga dan tangguh. Avanza juga dibekali beberapa fitur keamanan seperti side-impact beam, key immobilizer, SRS Airbag dan fitur keselamatan lainnya.

2. Daihatsu Xenia

5 Mobil untuk Mudik Lebaran Bersama KeluargaXenia

Mobil mudik lebaran yang kedua adalah Xenia. Xenia juga bisa menjadi pilihan kamu untuk mudik bersama keluarga. Sama seperti Avanza, Xenia juga memiliki daya tamung 7 penumpang. Pada sisi kabinnya tampak dilengkapi dengan desin yang mewah plus fitur head unit yang moderen membuat Xenia terlihat semakin elegan. Xenia juga menghadirkan 3rd 50:50 full folding ada kursi baris ketiga sehingga bisa digunakan untuk penumpang atau barang.

Selain daya tampung, Xenia juga diklaim sebagai salah satu mobil keluarga yang irit karena mengusung dual VVT-i. Oleh sebab itu, mobil ini cocok bagi kamu yang mudik Lebaran dengan rute jauh.

Demi keselamatan penumpang, Xenia telah dilengkapi fitur keselamatan baru untuk seluruh penumpang. Ada dua airbag hingga kunci yang lebih aman dari resiko pencurian.

3. Honda Mobilio

5 Mobil untuk Mudik Lebaran Bersama KeluargaHonda

Honda juga memiliki mobil yang cocok untuk keluarga dan bisa dipakai untuk mudik yakni Honda Mobilio. Mobil ini tampil dengan desain yang modern, kabin luas, performa prima dan hemat bahan bakar untuk kenyamanan berkendara sekeluarga. Mobilio sudah dilengkapi dengan vihice stability assist sehingga tetap stabil saat berkendara selama mudik.

Pada dapur pacu, Mobilio dibekali dengan 1.5 L i-VTEC Engine sehingga memberi performa yang tangguh hingga irit bahan bakar. New Mobilio bahkan telah lulus uji standar emisi EURO-2 oleh pemerintah Indonesia serta memenuhi syarat EURO-4. 

Dari segi kenyamanan, Mobilio tak kalah nyaman dengan Avanza dan Xenia. Mobil ini juga memiliki daya tampung yang besar karena memiliki tiga baris tempat duduk. Serta fitur keamanan yang lengkap yang mendukung kenyamananmu dalam mudik Lebaran tahun ini.

4. Toyota Innova

5 Mobil untuk Mudik Lebaran Bersama KeluargaToyota

Mobili mudik lebaran yang berikutnya adalah Innova. Dari desainnya tentu mobil ini sangat cocok untuk mudik. Memiliki tiga temapt duduk dan pada baris ketiga bisa digunakan untuk penumpang atau barang membuat daya tampung Innova cukup besar untuk mengangkut keluarga termasuk barang keperluan mudik Lebaran.

Dengan bermodalkan bahan bakar bensin, Innova memiliki daya maksimum hingga 139 ps/ 5600 rpm dengan torsi maksimum 18.7 kgm/ 4000 rpm. Selain itu, Innova juga sudah dibekali dual VVT-i yang diklaim dapat membaut performa Innova makin tangguh dengan bahan bakar yang kian irit.

Pada segi keamanan dan kenyamanan, Innova sudah dibekali ragam fitur keamanan pada seluruh penumpang. Innova juga hadir dengan kabin yang luas sehingga sangat cocok untuk berkendara dengan jarak tempuh yang jauh.

5. Mitsubishi Xpander

5 Mobil untuk Mudik Lebaran Bersama KeluargaMitsubishi

Mobil MPV memang sangat cocok untuk mudik Lebaran sebab memiliki daya tampung luas, kenyamanan dan irit bahan bakar. Mitsubishi juga memiliki Xpander yang menjadi incaran para keluarga di Indonesia karena memiliki daya tampung yan gbesar dengan 3 deret temapt duduk dan bisa membawa 7 penumpang. 

Selain itu, pada kursi deret kedua disematkan sandaran lengan yang lebar sehingga perjalanan jauh pun kian nyaman. Tak hanya itu, Xpander juga memiliki laci serbaguna di bawah tempat duduk. 

Xpander menghadirkan desain modern dan bodi yang kokoh sehingga memberi kesan sebagai mobil keluarga yang berkelas. Selain itu, pintu belakang Xpander sudah didesain agar sesuai dengan tinggi rata-rata orang Indonesia. Kamu pun tak akan kesulitan saat menurunkan barang dari bagasi.

Pada dapur pacu, Xpander dilengkapi mesin 1.5L MIVEC DOHC 16-Valve sehingga memberi pengalaman terbaik di berbagai medan karena Xpander juga dilengkapi suspensi canggih dengan katup peredam guncangan. Ini akan memberi kenyamanan kamu dan kelaurga dalam mudik Lebaran.

Nah, itulah 5 mobil mudik lebaran yang bisa menjadi rekomendasi kamu untuk mudik bersama keluarga. Selamat mudik dan liburan, semoga perjalanan kalian menyenangkan.

R Malee Photo Verified Writer R Malee

Penulis lepas yang jarang berbuat baik. Silahkan baca, kalau suka silahkan like.....

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya