Kecelakaan Maut di Tol Jombang, Ini Fitur Keamanan Pajero Sport

Rating ASEAN NCAP-nya sudah lumayan tinggi, lho

Jakarta, IDN Times – Kecelakaan tunggal yang melibatkan satu unit mobil Mitsubishi Pajero Sport terjadi di ruas tol Jombang-Mojokerto pada Sabtu (10/8/).

Akibat insiden tersebut, sebanyak dua orang meninggal dunia dan 6 penumpang lain mengalami luka-luka. Kecelakaan ini diduga karena ban mobil belakang kanan meletus secara tiba-tiba.

Sebenarnya seperti apa ya sih fitur keamanan pada Pajero Sport?

1. Forward Collision Mitigation System (FCM)

Kecelakaan Maut di Tol Jombang, Ini Fitur Keamanan Pajero Sportmitsubishi-motors.com

Fitur ini berfungsi mencegah kendaraan menabrak kendaraan yang berada di depannya. Bagaimana cara kerjanya?

Di balik logo Mitsubishi pada grille depan terdapat sensor atau radar yang mampu mendeteksi keberadaan objek di depan mobil. Bila sensor mendeteksi ada halangan, maka ia akan memberikan sinyal kepada pengemudi berupa bunyi dan tanda pada layar MID (Multi Information Display), kemudian juga akan membantu melakukan pengurangan kecepatan dan pengereman secara otomatis.

Baca Juga: Perang SUV Berlanjut di GIIAS 2019, Pajero dan Fortuner Terancam?

2. Ultrasonic Mis-Acceleration Mitigation System (UMS)

Kecelakaan Maut di Tol Jombang, Ini Fitur Keamanan Pajero Sportmitsubishi-motors.com

Fitur yang satu ini berguna banget saat kamu ingin memarkir kendaraan, juga cocok buat kamu yang belum terbiasa dengan transmisi otomatis.

Fitur ini mirip dengan FCM tadi, hanya saja perbedaannya sensor untuk fitur ini juga terletak di bagian belakang mobil. Fitur UMS akan mengontrol gas dan rem agar tidak meloncat saat tak sengaja berakselerasi tiba-tiba. Fitur ini juga akan membuat mobil tidak bisa melaju saat ada halangan di sekitar mobil.

3. Electronic Stability Control dan Traction Control

Kecelakaan Maut di Tol Jombang, Ini Fitur Keamanan Pajero Sportmitsubishi-motors.co.id

Nah, kedua fitur ini sebenarnya berbeda, namun keduanya memiliki fungsi yang agak mirip, yakni sama-sama mengurangi kecepatan kendaraan.

Electronic/Active Stability Control (ESC) berfungsi untuk mengoreksi laju kendaraan saat di tikungan sehingga tidak terjadi oversteer atau understeer. Jadi fitur ini menggunakan sensor kecepatan roda dan mengaktifkan pengereman secara otomatis pada masing-masing roda, juga memperbaiki dan mengatur posisi kemudi agar mobil bisa tetap stabil saat terdeteksi ada kelebihan kecepatan saat menikung.

Sedangkan traction control (TC) berfungsi untuk mencegah roda agar tidak berputar berlebihan hingga berdecit, sama-sama melakukan pengereman otomatis seperti ESC, tapi fitur ini tidak membantu mengatur posisi kemudi atau setir saat menikung.

4. Adaptive Cruise Control

Kecelakaan Maut di Tol Jombang, Ini Fitur Keamanan Pajero Sportcontinentalmitsubishi.com

Fitur ini memungkinkan mobil untuk melaju dengan kecepatan yang stabil meskipun pengemudi tidak menginjak pedal gas, namun kelebihannya dibanding cruise control lainnya adalah fitur ini juga mampu melakukan pengereman secara otomatis apabila terdeteksi ada halangan di depan kendaraan.

5. Blind Sport Warning

Kecelakaan Maut di Tol Jombang, Ini Fitur Keamanan Pajero Sportmitsubishi-motors.com

Kalau fitur yang satu ini sepertinya rata-rata sudah digunakan oleh mobil-mobil keluaran terbaru.

Blind Spot Warning System adalah fitur yang akan menampilkan peringatan berupa bunyi pada kabin penumpang dan tanda di kaca spion, ketika sensor mendeteksi adanya obyek di area yang tak terlihat (blind spot).

Fitur ini biasanya akan aktif ketika kamu menyalakan lampu sein sebagai tanda untuk berbelok atau berpindah jalur.

6. Kerangka ringan namun kuat

Kecelakaan Maut di Tol Jombang, Ini Fitur Keamanan Pajero Sportmitsubishi-motors.com

Selain fitur dengan teknologi canggih tadi, Pajero Sport juga sudah menggunakan kerangka sasis yang ringan namun dengan tingkat kekakuan yang lebih kuat dengan teknologi RISE (Reinforced Impact Safety Evolution) sehingga mampu membuat mobil dapat melaju cepat namun juga tidak mudah ringsek saat kecelakaan.

Rangking ASEAN NCAP untuk mobil ini saja sudah menyentuh 4 bintang, menandakan bahwa mobil ini seharusnya lumayan aman bagi para penggunanya.

Baca Juga: FOTO: Begini Penampakan Wuling Almaz, Rival Berat Fortuner dan Pajero

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya