Dijual Rp 70 jutaan, Mobil Wuling Listrik E100 Bisa Menempuh 200 KM

Kapan mobil ini akan dibawa ke Indonesia, ya?

Jakarta, IDN Times - Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 tak hanya memamerkan mobil-mobil baru, tapi juga mobil konsep dengan teknologi terbaru. Salah satu mobil konsep yang menyita perhatian adalah mobil listrik E100 bikinan Wuling Motors. Seperti apa sih kehebatannya?

1. Bisa menempuh hingga 200 kilometer, lho!

Dijual Rp 70 jutaan, Mobil Wuling Listrik E100 Bisa Menempuh 200 KMIDN Times/Kevin Handoko

Mobil ini dibekali baterai lithium 220 volt dan bisa menempuh jarak 200 kilometer. Dilengkapi dengan transmisi matic (A/T) mobil konsep ini dapat mencapai kecepatan maksimum 100km/jam, lho! Sayangnya mobil ini belum dilengkapi dengan fitur fast-charging sehingga masih harus memakan waktu 9 jam dalam waktu pengisiannya.

Baca Juga: GIIAS 2018: Perang SUV, Ini Amunisi Andalan Wuling

2. Fitur mumpuni

Dijual Rp 70 jutaan, Mobil Wuling Listrik E100 Bisa Menempuh 200 KMru.tsn.ua

Mobil imut ini juga telah dilengkapi keyless entry dan juga sensor parkir yang dilengkapi dengan kamera belakang. Kamera belakang ini langsung disambungkan dengan tablet yang berukuran 10 inchi. Juga terdapat 3 Drive Mode yang bisa disesuaikan dengan cara mengemudi setiap orang yaitu tipe Eco, Normal dan Sport. Lalu ada fitur mobil terkini yaitu USB Por dan Audio Steering Control. Lampu yang digunakan juga sudah memakai tipe proyektor.

3. Konsep dan harga Smart ForTwo

Dijual Rp 70 jutaan, Mobil Wuling Listrik E100 Bisa Menempuh 200 KMexpress.co.uk

Hadirnya Wuling E100 ini akan menambah varian mobil dengan konsep Smart ForTwo. Di Tiongkok mobil ini telah dijual dengan harga 35.800 Yuan atau setara dengan Rp 71.5 juta. Kita tunggu saja mobil imut satu ini di jalan-jalan di Indonesia, ya!

Baca Juga: GIIAS 2018: Suzuki Pasti Datangkan Jimny, Ini 4 Alasannya!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya