4 Alasan Mengapa Motor Matik Lebih Banyak Digemari

#AutakAtik Pantas banyak yang beli

Tinggal di perkotaan memang memiliki masalah yang kompleks, mulai dari ketersediaan hunian hingga masalah klasik seperti kemacetan. Untuk masalah kemacetan sendiri, warga pun menyiasatinya dengan menggunakan transportasi umum atau malah menjadikan sepeda motor sebagai solusinya.

Jika dilihat dari kasat mata memang jumlah pengendara motor terutama motor matik di kota-kota besar lebih banyak dibandingkan dengan pengguna mobil. Nah apa saja sih yang membuat eksistensi motor matik begitu digemari? Yuk simak 4 alasan di bawah ini.

1. Cocok untuk siapa saja

4 Alasan Mengapa Motor Matik Lebih Banyak Digemariwww.themanual.com

Motor matik identik sebagai motornya kaum hawa, namun faktanya tidak serta merta begitu. Sudah banyak pabrikan motor matik yang mengeluarkan desain sporty yang tentu identik dengan laki-laki, bahkan beberapa pabrikan membuat motor matik dengan ukuran yang cukup besar.

2. Cara pakainya pun mudah

4 Alasan Mengapa Motor Matik Lebih Banyak Digemariwww.motorcycledaily.com

Sudah menjadi rahasia umum bahwa salah satu daya tarik motor matik adalah kemudahannya pada saat dikendarai. Tentu saja tidak perlu lagi memikirkan perpindahan transimisi, yang perlu diperhatikan adalah dalam hal mengontrol tarikan gas supaya motor berjalan dengan aman.

3. Harganya yang terjangkau

4 Alasan Mengapa Motor Matik Lebih Banyak DigemariUnsplash/Artem Bali

Faktor harga juga kemungkinan besar yang membuat motor matik sangat laku di pasaran, mulai dari 13 jutaan kalian sudah dapat membawa pulang motor matik baru lho. Sebagai contoh saja, Yamaha Fino Classic dibanderol dengan harga Rp. 13.750.000, belum lagi dengan adanya fitur cicilan yang mempermudah transaksi.

4. Memiliki akomodasi yang baik

4 Alasan Mengapa Motor Matik Lebih Banyak Digemariwww.federaloil.co.id

Kebanyakan motor matik sudah menawarkan fitur helm-in artinya bagasinya dapat menampung helm yang notabene memiliki ukuran yang tidak kecil, tentu hal akomodasi ini menjadi poin plus bagi motor matik dibanding jenis motor lainnya.

Kamu salah satu pengguna motor matik gak nih?

Agung Destian Putra Photo Verified Writer Agung Destian Putra

Merangkai sebuah kata menjadi tulisan yang informatif merupakan definisi menulis bagi saya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya