Benarkah Honda ADV 160 Bakal Menyusul Vario 160?

Honda Vario 160 kabarnya akan meluncur besok

Jakarta, IDN Times - Kabar PT Astra Honda Motor (AHM) akan meluncurkan Vario 160 pada Rabu (2/2/2022) besok membuat heboh blantika otomotif tanah air. Sebab kehadiran skuter satu ini memang sudah dinanti lama.

Banyak yang memprediksi AHM akan merombak total tampilan dan jeroan Honda Vario 160. Ada yang menyebutkan Vario 160 akan menjadi rival terberat Yamaha Aerox 155 dan karenanya desainnya dibuat sekekar mungkin.

Tapi, sampai Vario 160 resmi diluncurkan, semua masih berstatus prediksi alias belum pasti, sama tidak pastinya dengan rumor yang menyebutkan kemunculan Honda Vario 160 akan didikuti ADV 160.   

1. Honda ADV 160 menyusul Vario 160?

Benarkah Honda ADV 160 Bakal Menyusul Vario 160?

Cukup beralasan jika ada yang menyebut kehadiran Honda Vario 160 akan diikuti Honda ADV 160. Sebab kedua motor ini menggunakan basis mesin yang sama, yakni mesin PCX 160.

Honda memang punya tradisi menggunkan satu mesin untuk beberapa produk mereka. Dan biasanya varian tertinggi akan dimunculkan lebih dulu. Seperti ketika mereka meluncurkan PCX 150 yang kemudian diikuti Honda Vario 150. Kedua motor ini menggunakan mesin yang sama. Setelah itu muncul Honda ADV 150.

Saat ini AHM telah meluncurkan PCX 160. Sehingga produk mereka berikutnya adalah Vario 160. Setelah itu giliran Honda ADV 160. Hanya saja tak ada yang tahu kapan persisnya ADV 160 bakal diluncurkan.

Baca Juga: Honda Vario 160 vs Yamaha Aerox 155, Mana Lebih Bertenaga?

2. Honda ADV 150 masih seumur jagung

Benarkah Honda ADV 160 Bakal Menyusul Vario 160?Honda ADV 150 (Dok. IDN Times/IStimewa)

Honda ADV 150 diluncurkan secara resmi di Indonesia pada 2019. Sehingga usinya masih 3 tahun, masih berumur jagung. Karena gitu jangan berharap motor satu ini akan mendapatkan versi terbaru yang bermesin 160 dalam waktu dekat.

Sebab AHM kemungkinan masih akan fokus menggarap pasar Honda Vario 160 yang kabarnya akan diluncurkan Rabu (2/2/2022) besok. So, pencinta Honda ADV sepertinya masih harus menunggu sedikit lama untuk mendapatkan mesin 160 cc. 

3. Opsi lain buat pencinta touring

Benarkah Honda ADV 160 Bakal Menyusul Vario 160?New Honda CB150X. (Dok. Honda)

Kalau kamu sudah ngebet ingin motor touring tapi merasa kehadiran Honda ADV 160 terlalu lama dan Honda ADV 150 sudah ketinggalan jaman (karena masih menggunakan mesin lama), kamu bisa mempertimbangkan Honda CB150X.

Motor batangan ini diluncurkan pada November 2021 sehingga masih fresh. Desainnya yang sangat touring dengan fitur-fitur yang menggiurkan, seperti suspensi depan upside down yang akan menambah kenyamanan sekaligus kegantengan motor ini. 

Saat ini Honda CB150X dibanderol Rp32,95 juta on the road Jakarta. So, sambil menunggu kehadiran ADV 160, gimana kalau kamu mencoba motor kopling satu ini dulu? 

Baca Juga: Honda Vario 160 vs Yamaha Aerox 155, Mana Lebih Bertenaga?

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya