Yamaha MX King 155 Terbaru Muncul di Vietnam, Ini Fitur Unggulannya

Desainnya terinspirasi dari YZF R1

Jakarta, IDN Times - Yamaha Vietnam baru saja merilis motor bebek Exciter 155 VVA atau di sini dikenal dengan nama MX King 155 VVA. Varian baru motor ini hadir dengan desain yang sangat impresif.

Gak mengejutkan sih, sebab desain motor satu ini memang dikembangkan dari desain superbike Yamaha, yakni YZF R1.

Lantas apa saja keunggulan Exciter 155 VVA?

1. Desain yang sporty

Yamaha MX King 155 Terbaru Muncul di Vietnam, Ini Fitur Unggulannyayamaha-motor.com.vn/

Yamaha sejak awal memang menciptakan Exciter atau MX King 155 dengan desain yang sporty. Ini bisa dilihat dari lekuk-lekuk bodinya yang runcing.

Hanya saja, pada Exciter atau MX King 155 terbaru ini, ada kesan gemuk pada sisi depannya. Tapi, anehnya, aura racing-nya justru semakin kental. Secara sekilas, kok mirip Yamaha Aerox 155, ya?

Baca Juga: 5 Motor Bebek Ini Sempat Jadi Idola, Kini Bikin Nostalgia!

2. Fitur melimpah

Yamaha MX King 155 Terbaru Muncul di Vietnam, Ini Fitur Unggulannyayamaha-motor.com.vn

Seperti motor-motor masa kini, Exciter atau MX King 155 terbaru ini pun dibekali fitur kekinian yang melimpah, seperti panel speedometer full digital beserta indikator rpm dan gear, hingga DC outlet 12 volt power charger yang memungkinkanmu mengisi ponsel dari motor. Keren, kan?

3. Mesin yang powerful

Yamaha MX King 155 Terbaru Muncul di Vietnam, Ini Fitur Unggulannyayamaha-motor.com.vn

Yamaha menyematkan mesin 155 VVA yang diklaim mampu menyemmburkan tenaga hingga 17,9 PS atau 17,7HP dengan 6 percepatan.

Motor ini juga telah dibekali fitur assist and slipper clutch yang akan membuat riding menjadi semakin menyenangkan.

Apalagi Yamaha juga mendesain ulang jok sehingga posisi riding menjadi lebih sporty namun tetap nyaman.

Kira-kira, kapan Yamaha Indonesia membawa motor ini ke tanah air, ya?

Baca Juga: Yamaha MX King Sabet Best of Cub 150cc, Ini Tiga Kelebihannya

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya