Yamaha Vixion Dapat Warna Baru, Warna Kuningnya Bikin Fresh!

Dibanderol Rp27,9 juta

Jakarta, IDN Times - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) baru saja merilis varian warna baru untuk Yamaha Vixion. Warna baru ini terinspirasi dari corak warna Yamaha MT Series.

"Kami berupaya memenuhi kebutuhan konsumen dengan penyegaran produk-produk kami, kali ini untuk Vixion yang memiliki warna dan striping baru," kata Manager Public Relations PT YIMM, Antonius Widiantoro, dalam siaran pers, Senin (2/3/2021).

1. Warna baru lebih segar

Yamaha Vixion Dapat Warna Baru, Warna Kuningnya Bikin Fresh!yamaha-motor.co.id

Varian warna baru tersebut adalah blue matte dengan pelek berwarna kuning stabilo. Warna biru adalah identitas Yamaha, sementara warna kuning stabilo membuat tampilan motor yang sudah hadir sejak 2007 itu jadi terlihat lebih muda dan modern.

"Tampilannya yang makin menarik dengan karakter sport yang kuat makin melengkapi gaya berkendara penggunanya, ditambah dengan keunggulan fitur dan teknologi modern membuat Vixion selalu digemari konsumen,” kata dia.

Baca Juga: Deretan Motor Sport Berfairing Yamaha, Bikin Kamu Semakin di Depan!   

2. Yamaha Matte Blue dibanderol Rp27,9 juta

Yamaha Vixion Dapat Warna Baru, Warna Kuningnya Bikin Fresh!yamaha-motor.co.id/

Yamaha Vixion Matte Blue ini dibanderol Rp27.945.000 on the road Jakarta. Motor ini telah dibekali mesin 150cc 4 valves dengan fuel injection, DiASil Cylinder dan Forged Piston serta berpendingin cairan.

Selain itu Vixion terbaru ini juga telah ditanamkan fitur Assist & Slipper Clutch untuk pengoperasian kopling yang lebih ringan serta Slipper Clutch yang mengurangi putaran mesin berlebih saat deselerasi.

Vixion menggunakan rangka deltabox, suspensi monocross, speedometer digital, lampu depan dan belakang LED, lampu hazard serta under cowl

3. Vixion bersaing dengan Honda CB150R

Yamaha Vixion Dapat Warna Baru, Warna Kuningnya Bikin Fresh!Dok. IDN Times/IStimewa

Di kelas motor naked sport 150 cc, Vixion bersaing dengan Honda CB150R yang dibanderol Rp28,61 juta-Rp29,71 juta. Motor ini dibekali mesin 150 cc yang bisa menghasilkan torsi puncak 13,8 Nm pada 7.000 rpm dan tenaga maksimal 16,6 hp pada 9.000 rpm.  Selain Honda CB150R, Yamaha Vixion juga bersaing ketat dengan Suzuki GSX-S150.

Baca Juga: 5 Alasan Yamaha NMAX 155 Bakal Bertahan dari Gempuran Honda PCX 160

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya