Bedah Spesifikasi Wuling Almaz Hybrid, Bisa Meluncur Pakai Mode EV

Mobil ini dibanderol Rp470 juta

Jakarta, IDN Times - Wuling Motors (Wuling) hari ini mengeluarkan Almaz Hybrid, yang merupakan kendaraan hybrid pertama Wuling di Indonesia (3/11/2022). Fyi, Wuling Almaz pertama kali mengaspal di Indonesia pada 2019 lalu, dan mendapatkan update terakhir pada 2021.

"Berbagai inovasi pun selalu melengkapi perjalanan seri SUV ini. Kini, langkah tersebut kami lanjutkan melalui peluncuran Almaz Hybrid, Perpaduan sempurna dari performa yang bertenaga, fuel efficiency dan mobilitas ramah lingkungan kami wujudkan dalam Almaz Hybrid siap meningkatkan pengalaman berkendara Anda menuju masa depan," kata Dian Asmahani selaku Brand and Marketing Director Wuling Motors (3/11/2022).

1. Perbedaan di eksterior dan interior

Bedah Spesifikasi Wuling Almaz Hybrid, Bisa Meluncur Pakai Mode EVFoglamp Almaz Hybrid punya aksen biru (IDN Times/Fadhliansyah)

Terdapat beberapa perbedaan eksterior Wuling Almaz Hybrid dengan Almaz RS. Almaz Hybrid dibekali beberapa aksen berwarna biru, yang menandakan kendaraan elektrifikasi. Aksen berwarna biru itu terdapat di fascia depan, tepatnya di area bumper, foglamp, dan emblem RS.

Beralih ke belakang, yang membedakan adanya emblem Hybrid dan aksen berwarna biru di sekitar lubang knalpot. Almaz Hybrid juga terlihat memiliki warna dual-tone, dengan kombinasi warna hitam-silver.

Interiornya juga masih mirip dengan Almaz RS, tetapi dibekali interior Warm Beige Leather Seats, konfigurasi 7-seater, Panoramic Sunroof, serta tampilan baru New Digital TFT Meter Cluster dan tuas transmisi baru dengan aksen berwarna biru.

Baca Juga: Toyota Pamer Teaser Mobil Baru, Innova Zenix Hybrid?

2. Mesin baru yang dikombinasikan motor listrik

Bedah Spesifikasi Wuling Almaz Hybrid, Bisa Meluncur Pakai Mode EVRuang mesin Wuling Almaz Hybrid (IDN Times/Fadhliansyah)

Wuling menyebut Almaz Hybrid menggunakan mesin 2.0L baru yang dikombinasikan dengan motor listrik. Mesin 2.0L 4-silindernya bisa mengeluarkan tenaga maksimum sampai 123 dk dengan torsi 168 Nm, sementara motor listriknya bertenaga setara 174 dk dan torsi 320 Nm. Tenaga dari mesin dan motor listrik itu kemudian disalurkan ke roda depan, dengan mengandalkan Dedicated Hybrid Transmission (DHT).

Selain itu, ada juga baterai Ternary Lithium berkapasitas 1.8 kWh yang terpasang di rangka bagian belakang, di bawah jok baris ketiga. Oya, Wuling juga menyebut kalau mesin 2.0L pada Almaz Hybrid ini benar-benar sebuah mesin yang baru.

"Engine 2.0L baru dikembangkan untuk penggerak hybrid. Ketika dipadukan dengan motor listrik, engine tersebut bisa lebih efisien," jelas Danang Wiratmoko, Product Planning Wuling Motors (3/11/2022).

3. Wuling Almaz Hybrid bisa jalan pakai mode EV

Bedah Spesifikasi Wuling Almaz Hybrid, Bisa Meluncur Pakai Mode EVBagian samping Wuling Almaz Hybrid (IDN Times/Fadhliansyah)

Menariknya, Wuling Almaz Hybrid mengaplikasikan Multi-mode Hybrid Performance yang terdiri dari EV Mode, Series Hybrid, dan Hybrid Parallel. Pada EV Mode, roda digerakkan oleh motor listrik yang mengambil energi listrik dari baterai Ternary Lithium.

Sementara untuk mode Series Hybrid, roda tetap digerakkan oleh motor listrik tetapi mesin bensin beroperasi mengisi daya listrik pada baterai melalui motor generator. Selanjutnya pada mode Hybrid Parallel, performa Almaz Hybrid bisa maksimal di mana bensin dan motor listrik beroperasi untuk menghasilkan daya penggerak roda secara bersamaan. Sistem ini bekerja secara otomatis, tergantung dari kondisi baterai, kondisi jalan, serta kebutuhan daya.

Baca Juga: Almaz Hybrid Meluncur Hari Ini, Harga Mulai Rp470 Juta

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya