Dijual Rp9 Jutaan, 1.000 Unit Motor Listrik ECGO Ludes dalam 2 Jam!

Pre-order akan dibuka lagi besok

Jakarta, IDN Times - Seperti yang pernah diberitakan sebelumnya, ECGO EV Moto memberikan subsidi motor listrik sebesar Rp70 miliar untuk 10 ribu pelanggan pertama yang meminang motor listrik ECGO.

Dengan pemberian subsidi Rp7 juta per unit motor listriknya, pre-order ECGO secara daring di laman resminya yang dibuka pada Sabtu (4/2/2023) malam pun mendapatkan respon yang sangat positif dari masyarakat. Sebanyak 1.000 unit motor listrik ECGO terjual dalam waktu 2 jam saja.

1. ECGO meramaikan Car Free Day

Dijual Rp9 Jutaan, 1.000 Unit Motor Listrik ECGO Ludes dalam 2 Jam!Pengunjung bisa menjajal motor listrik ECGO di Car Free Day (dok. ECGO)

Selain secara daring, ECGO EV Moto juga hadir secara langsung di tengah-tengah masyarakat dengan membuka booth di Car Free Day (CFD) Sudirman, Jakarta (5/2/2023).

Melalui booth di ajang CFD ini, ECGO menawarkan pre-order offline motor listriknya dengan kuota terbatas sejumlah 100 unit. Menariknya, tanda jadi untuk melakukan pre-order pada CFD ini cukup Rp100 ribu saja.

Baca Juga: 109 Motor BBM yang Dikonversi ke Motor Listrik Lolos Uji Tipe

2. ECGO optimis dengan perkembangan motor listrik

Dijual Rp9 Jutaan, 1.000 Unit Motor Listrik ECGO Ludes dalam 2 Jam!Pengunjung yang ingin pre-order motor listrik ECGO (dok. ECGO)

Mendapatkan respon yang baik, Gary Prawira sebagai COO ECGO EV Moto pun optimis kalau pasar motor listrik di Indonesia akan terus berkembang.

"Sebetulnya kami dapat mengukur tingkat ketertarikan dan kesiapan masyarakat untuk beralih ke motor listrik dari banyaknya jumlah pre-order yang kami terima. Kami percaya dengan dukungan ekosistem yang tepat dan harga yang terjangkau, pasar kendaraan listrik akan terus mengalami peningkatan baik di Indonesia," jelas Gary di Sudirman, Minggu (5/2/2023).

3. Harga motor listrik ECGO setelah subsidi

Dijual Rp9 Jutaan, 1.000 Unit Motor Listrik ECGO Ludes dalam 2 Jam!Motor listrik ECGO jadi Rp9,1 juta setelah subsidi (IDN Times/Fadhliansyah)

Dengan subsidi ECGO dan sistem berlangganan baterai, sekarang harga motor listrik ECGO 5 menjadi Rp9,1 juta dan ECGO 3 Rp12,7 juta. Motor listrik ECGO 5 tersedia dengan 1 baterai dan 3 varian warna, dan dapat menempuh jarak 70 km dengan kecepatan maksimal 65 km/jam.

Motor listrik ECGO 3 tersedia dengan pilihan 1 atau 2 baterai dan 4 varian warna, dan dapat menempuh jarak 80 km atau 160 km sesuai dengan baterai yang
digunakan. ECGO 3 dapat mencapai kecepatan maksimal 75 km/jam.

Karena permintaan yang tinggi, ECGO EV Moto juga membuka jalur pre-order di e-commerce Tokopedia. Pre-order selanjutnya akan dibuka untuk 2.000 unit di tahap kedua, dan dimulai dari jam 15.00 WIB pada 6 Februari 2023.

Baca Juga: ECGO Kasih Subsidi untuk Pelanggan Motor Listriknya Rp7 Juta per Unit!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya