Pilihan Riding Gear Wajib Buat Biker Trail

Goggle atau kacamata khusus bukan untuk stylist

Jakarta, IDN Times - Berkendara offroad memang menyenangkan. Sebab kontur treknya sangat menantang dan karenanya memacu adrenalin. Selain itu persahabatan di antara para pencinta jalur berlumpur ini juga sangat erat.

Tapi hobi melibas jalan offroad juga berisiko tinggi, loh. Karena itu dibutuhkan gear khusus untuk melindungi tubuhmu dari benturan atau saat terjadi kecelakaan. Nah, berikut beberapa gear yang wajib kalian gunakan saat ber-offroad ria.

1. Helm

Pilihan Riding Gear Wajib Buat Biker Trailunsplash.com/Brian Wangenheim

Setiap pengendara roda dua, baik motor maupun sepeda, wajib menggunakan helm. Karena itu jangan pernah melupakan helm saat melibas jalur offroad. Bentuk helm untuk offroad biasanya unik, yakni bagian pelindung rahang lebih panjang.

Selain untuk melindungi kepala dari benturan, moncong panjang pada helm ini juga bertujuan memberikan sirkulasi udara yang lebih baik saat berkendara serta meminimalisir efek benturan bagian gigi dan rahang saat terjadi benturan.

Pet helm offroad juga lebih panjang yang bertujuan untuk melindungi mata dari cipratan tanah dan benda asing yang diakibatkan pengendara di depannya.

Baca Juga: Tips Melibas Jalan Offroad di Musim Hujan

2. Goggle atau kacamata khusus

Pilihan Riding Gear Wajib Buat Biker Trailunsplash.com/Emmanuel Acua

Kekurangan pada helm offroad yaitu tidak memiliki kaca. Walaupun pet pada helm off road juga lebih panjang, tetapi kalian juga wajib gunakan goggle atau kacamata khusus.

Goggle ini sangat penting, karena untuk menjaga bagian mata dari benda asing dan mencegah terjadinya pengembunan pada kaca helm akibat proses pernapasan saat berkendara.

3. Jersey dan Sarung Tangan

Pilihan Riding Gear Wajib Buat Biker Trailunsplash.com/Emmanuel Acua

Berkendara offroad ini merupakan aktivitas berat yang dapat menyebabkan keringat berlebih bagi pengendara, sehingga kalian perlu menggunakan jersey yang bahannya mudah menyerap keringat dan cepat kering.

Hal ini bertujuan mencegah pengendara mengalami masalah kesehatan akibat menggunakan pakaian basah dalam jangka waktu yang lama. Jersey yang dipakai harus berbahan ringan dan lentur ya, sehingga memudahkan untuk pengendara melakukan pergerakan ketika melalui medan offroad.

Jangan lupa juga, gunakan sarung tangan. Saat kalian melakukan offroad perlu kalian perhatikan, kalian harus menggunakan sarung tangan berbahan kain yang lembut. Hal ini bertujuan memaksimalkan pergerakan tangan dan jari yang membutuhkan pergerakan lebih cepat saat berkendara melintasi jalanan yang cukup ekstrem.

4. Chest, Inner Knee, dan Elbow Protector

Pilihan Riding Gear Wajib Buat Biker Trailunsplash.com/Joe Neric

Potensi bahaya yang timbul saat berkendara offroad lebih tinggi seperti terjatuh akibat medan yang dilalui tidak stabil. Oleh karena itu, dianjurkan menggunakan Chest Protector dengan tujuan melindungi bagian dada pengendara dari benturan dengan setang kemudi atau benda asing yang terlempar mengarah ke bagian dada.

Selain itu juga perlu menggunakan Inner Knee dan Elbow Protector untuk melindungi bagian siku dan lutut pengendara saat terjatuh akibat benturan dengan medan yang dilalui.

5. Sepatu

Pilihan Riding Gear Wajib Buat Biker Trailunsplash.com/Brian Wangenheim

Selain kepala dan badan dilindungi saat offroad, tentunya pada bagian kaki juga harus kalian lindungi. Ya! Alas kaki yang wajib dipakai saat offroad adalah sepatu. Tetapi sepatu yang digunakan untuk offroad berbeda dengan sepatu pada umumnya saat berkendara.

Sepatu off road ini memiliki spesifikasi bentuk yang lebih tinggi hingga menutupi tulang kering dan betis. Sepatu untuk offroad harus memiliki bahan yang lebih kaku, tapi tetap mudah dalam menggerakan pergelangan. Hal ini bertujuan untuk mencegah cedera pada tulang kering saat terjatuh dan tertimpa kendaraan saat menempuh medan yang licin.

Baca Juga: Musim Hujan Jangan Pakai Matik, Ini Tiga Motor Trail Pilihan!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya