5 Trik Berkendara Aman saat Hujan 

Pastikan kehadiranmu terlihat oleh pengedara lain

Jakarta, IDN Times - Musim hujan kembali datang. Para biker harus lebih waspada. Sebab hujan gak hanya membuat jalanan menjadi lebih licin tapi juga membuat jarak pandang menjadi sangat terbatas.

Karena itu kurangi kecepatan saat melaju di tengah hujan. Selain itu ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan agar terhindar dari hal-hal yang tak diinginkan selama berkendara di musim hujan.

1. Aplikasikan stiker reflektor

5 Trik Berkendara Aman saat Hujan id.pinterest.com

Mengendarai motor berwarna cerah menarik lebih banyak perhatian dan memudahkan pengendara untuk jadi lebih terlihat. Namun, apabila sudah terlanjur memilih motor berwarna gelap, kamu bisa menyiasatinya dengan memasang stiker reflektor pada motor.

Stiker reflektor mungkin tak begitu berpengaruh saat berkendara dengan visibilitas memadai. Namun, stiker reflektor bermanfaat untuk meningkatkan visibilitas motor saat malam hari atau ketika hujan di mana jarak pandang menurun.

Stiker reflektor ini bisa diaplikasikan misalnya di suspensi depan motor atau bagian pinggir pelek. Sangat mudah untuk menemukan stiker reflektor di e-commerce saat ini. Harganya pun bisa ditemukan mulai dari Rp25 ribu.

Baca Juga: Motor-motor Imut Keluaran Honda Ini Bikin Gemes  

2. Manfaatkan klakson untuk memberi tahukan kehadiranmu

5 Trik Berkendara Aman saat Hujan flickr.com/Max Torque Cans Ltd

Suara motor yang keras bisa menarik perhatian. Namun, suara motor tak dapat diandalkan untuk memberi tahu pengguna jalan lain di mana posisi kita. Hanya mengandalkan suara motor yang keras juga tak berarti pengendara lain bisa mengukur seberapa cepat kita melaju.

Cara efektif untuk memberi tahu kehadiran kita bagi pengendara lain adalah dengan
klakson. Selain itu, mengklakson juga tidak terlalu mengganggu orang lain dan tidak meninggalkan kesan 'cari masalah' dibanding mengeras-ngeraskan suara motor.

3. Kenakan pakaian atau aksesoris motor berwarna terang

5 Trik Berkendara Aman saat Hujan unsplash.com/Angga Pratama

Gak hanya motor yang perlu terlihat, pengendara juga harus terlihat. Sama dengan motor berwarna cerah yang lebih menarik perhatian, mengenakan perlengkapan naik motor yang cerah juga bisa tingkatkan visibilitas.

Pemotor bisa mengenakan jaket atau helm dengan warna terang seperti hijau atau oranye. Alternatif lainnya adalah pemotor juga mengaplikasikan stiker reflektor pada helm, jaket, atau memilih jas hujan berwarna terang.

4. Pasang lampu tambahan

5 Trik Berkendara Aman saat Hujan cyclopsadventuresports.com

Lampu tambahan memberikan manfaat yang sama seperti stiker reflektor. Lampu ini menambah sumber cahaya pada motor yang pada gilirannya bisa meningkatkan visibilitas baik dari sisi pengendara maupun pengendara lain. Ini tentu bermanfaat jika hendak berkendara di malam hari atau di kondisi hujan.

Lampu tambahan bisa dipasangkan di bagian depan atau belakang. Jika memasang di depan, pemotor bisa mengaturnya dalam konfigurasi yang menyerupai wajah agar lebih menonjol.

Beberapa lampu tambahan dapat diatur intensitasnya agar sesuai dengan kebutuhan dan tidak berakhir merugikan pengendara lain. Lampu tambahan ini bisa ditemukan di e-commerce dengan harga mulai Rp17 ribu.

5. Manfaatkan lampu belakang saat menarik tuas rem

5 Trik Berkendara Aman saat Hujan flickr.com/braaap Motorcycles

Lampu belakang motor akan menyala ketika kita menarik tuas rem. Memanfaatkan tuas rem dan lampu belakang juga adalah salah satu cara untuk meningkatkan visibilitas kita saat berkendara di malam hari atau saat cuaca jelek.

Menggunakan tuas rem dan lampu belakang juga berguna untuk memberikan gambaranbagi pengendara di belakang tentang jarak antara kita dan pengendara lain. Ini juga menjadi cara untuk memperingatkan pengendara yang mengekori kita agar mundur.

Manfaat lainnya adalah memperingatkan pengendara di belakang kita tentang kondisi atau halangan yang ada di depan.

Baca Juga: Motor-motor Peugeot yang Desainnya Unik Banget

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya