Air Hujan Ternyata Bisa Merusak Sepeda, Ini 4 Tips Mengatasinya 

Hujan bukan cuci sepeda gratis dari semesta

Jakarta, IDN Times - Meski saat ini sejatinya masih musim kemarau, namun dalam beberapa hari terakhir ini sudah turun hujan. Memang sih hujan itu membuat udara jadi terasa lebih segar dan suhu menjadi lebih adem, tapi air hujan itu ternyata gak ramah bagi sepeda, loh. 

Sebab air hujan dan partikel kotor yang terkandung di dalamnya bisa membuat korosi alias karat pada sepeda yang berbahan besi atau cromonly. Karena itu ada beberapa tips perawatan sepeda di musim penghujan yang perlu kamu tahu sebelum hujan benar-benar datang. 

1. Bilas sepeda dengan air dan sabun

Air Hujan Ternyata Bisa Merusak Sepeda, Ini 4 Tips Mengatasinya bicycling.com

Membiarkan air hujan dan partikel kotor yang dibawanya menempel di sepeda bisa berdampak buruk bagi kualitas dan performa sepeda

Untuk menghilangkan kotoran tersebut, goweser bisa membersihkannya dengan air yang sudah dicampur sabun cuci. Bersihkan area dari setang hingga roda belakang dengan spons.

Pastikan juga area-area tersembunyi seperti bagian bawah sadel hingga bagian dalam dalam garpu depan tercuci dengan bersih.

Baca Juga: Goweser Wajib Tahu, Ini 4 Fakta Unik di Balik Sepeda Lipat Fnhon   

2. Perhatikan area roda dan pengereman

Air Hujan Ternyata Bisa Merusak Sepeda, Ini 4 Tips Mengatasinya folsombike.com

Untuk bersih-bersih yang lebih leluasa, goweser bisa memisahkan roda dari sepeda. Saat membersihkan area roda, jangan lupa untuk bersihkan jari-jari, hub, dan juga ban.

Sistem pengereman juga tidak boleh luput saat membersihkan sepeda. Jangan tinggalkan kaliper rem dan bantalan rem. Jika komponen rem terlihat terlalu kotor, goweser bisa coba membersihkan dengan cairan khusus pembersih rem.

Setelah sabun dibilas dari area roda, rangka, dan komponen lain, goweser bisa kembali memasang roda pada sepeda.

3. Keringkan komponen logam dengan baik

Air Hujan Ternyata Bisa Merusak Sepeda, Ini 4 Tips Mengatasinya brompton.com

Setelah sepeda dibersihkan, goweser bisa mengeringkan sepeda dengan menggunakan lap atau handuk.

Dalam tahap ini, keringkan komponen-komponen yang terbuat dari logam harus dikeringkan dengan baik. Ini dilakukan agar komponen-komponen tersebut terhindar dari karat.

4. Jangan lupakan kebersihan drivetrain

Air Hujan Ternyata Bisa Merusak Sepeda, Ini 4 Tips Mengatasinya flickr.com/The DBC - City Bicycles

Sebelum kembali menyimpan sepeda, ada rangkaian komponen di drivetrain yang juga butuh atensi setelah dibawa hujan-hujanan. Drivetrain perlu dibersihkan dan diberikan pelumas agar tetap berfungsi dengan baik. Selain itu, langkah ini juga bisa komponen-komponen di drivetrain dari karat.

Goweser bisa mulai dengan menggunakan cairan degreaser untuk mengangkat kotoran berlebih yang tidak terangkat di tahap pencucian. Pastikan pemindah gigi depan dan belakang, rantai, cassette, dan crank dapat jatah pembersihan.

Setelah semuanya bersih, aplikasikan pelumas ke rantai dan beberapa tetes ke poin keluar-masuknya kabel dari rangka sepeda. Jika goweser merasa akan banyak gowes saat hujan, pilih pelumas basah untuk rantai sepeda.

Baca Juga: Beberapa Kelakuan Goweser Ini Bisa Menimbulkan Masalah pada Sepeda

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya