5 Fakta BMW G310R, 'Saudara Tiri' TVS Apache RR 310

Satu 'peranakan', tapi beda 'ibu'

Kalau ada yang bicara BMW Motorrad, biasanya yang terlintas di otak adalah sepeda motor premium berkapasitas mesin besar nan garang. Padahal, mereka juga punya produk be-cc 'kecil' loh, yaitu BMW G310R. Dan, banyak juga orang yang ga tahu kalau ternyata BMW G310R adalah saudara tiri beda 'ibu' dari Apache RR 310.

Hah? Maksudnya 'saudara tiri' gimana? Yang satu BMW yang satu TVS loh, kok bisa 'saudaraan'?

Penasaran? Sok silakan baca lebih lanjut

1. Sepeda motor BMW dengan cc paling kecil

5 Fakta BMW G310R, 'Saudara Tiri' TVS Apache RR 310carblogindia.com

G310R merupakan sepeda motor BMW dengan kapasitas mesin terkecil dari semua line up produk BMW. BMW Motorrad menempatkan G310R sebagai Learner motorcycle dalam kasta Entry level motorcycle.

Lah, kok Learner motorcycle? Trus darimana Entry level motorcycle-nya secara 312.2 cc!

Nah! Di situlah bedanya antara Eropa dan Asia (apalagi Indonesia #eh). Di Eropa sono, sepeda motor 300-an cc masih dianggap sepeda motor untuk pemula, beda sama di Indonesia. 312.2 cc mah sudah jadi motor premium kalo di Indonesia.

2. Hasil kerja sama BMW dan TVS

5 Fakta BMW G310R, 'Saudara Tiri' TVS Apache RR 310motorcyclenews.com/

BMW terkenal dengan sepeda motornya melalui BMW Motorrad. Gak ada yang meragukan kualitas dan kapasitas BMW  Motorrad sebagai produsen sepeda motor di Eropa. Tapi masalahnya, pada saat BMW mau memasuki pasar Asia, range produk mereka terlalu premium untuk daya beli rata-rata orang Asia (secara sepeda motor BMW muahalleeee puuoool).

Oleh karena itu, BMW akhirnya menggandeng TVS untuk melakukan kerja sama dalam pengembangan sepeda motor ber-cc 'kecil' dan 'murah' untuk pasar Asia.

TVS sendiri dengan kapasitas produksi yang mumpuni akhirnya menyanggupi kerja sama tersebut. Lahirlah produk kerjasama kedua belah pihak, nah si BMW ngasih nama produk mereka dengan G310R.

3. Kubikasi Mesin 312.2 cc hasil rancangan Husqvarna

5 Fakta BMW G310R, 'Saudara Tiri' TVS Apache RR 310https://www.rushlane.com

Mesin 312.2 cc ini sejatinya dirancang oleh Husqvarna (yang sebagian sahamnya dimiliki oleh BMW). Tetapi pengembangannya dipegang oleh BMW dan produksinya dilaksanakan oleh TVS. Kok ruwet amat yak...

Nah, karena ada agreement antara TVS dan BMW terkait sepeda motor cc 'kecil' untuk pasar Asia, akhirnya dipilihlah mesin ini buat pake pada produk mereka.

Mesin G310R serupa-tapi-ga-sama dengan mesin Apache RR 310. Perbedaan utamanya adalah pada karakter power. BMW menyalurkan power pada kitiran rpm rendah hingga menengah, semetara Apache RR 310 fokus pada penyaluran power di range rpm menengah hingga atas. Hal ini tentu dipengaruhi oleh desain awal sepeda motor itu sendiri. Secara kan G310R naked bike, sementara Apache RR 310 seprot bike.

Diatas kertas, G310R adalah sepeda motor yang powerfull. Sepeda motor ini dapat memuntahkan tenaga sebesar 34 Hp pada putaran mesin 9500 rpm dengan torsi sebesar 28 Nm pada rpm mesin yang sama. Galak!

4. Fitur melimpah

5 Fakta BMW G310R, 'Saudara Tiri' TVS Apache RR 310indianautosblog.com

Soal fitur gimana? beeeuuhhh gak usah ditanya.

Modul ABS sudah dual channel dari Continental, suspensi depan up side down, rem depannya radial mounted dengan kaliper pengereman dari Bybre cuy! Frame sudah trellis truss, ban radial, dan modul injeksi dari Bosch. Motor cilik rasa mogeh om! Mantap jaya.

5. Harga kurang bersahabat

5 Fakta BMW G310R, 'Saudara Tiri' TVS Apache RR 310https://ultimatemotorcycling.com/

Gak seperti saudara tirinya, BMW G310R mempunyai harga yang lumayan kurang bersahabat. Harga BMW G310R ini dibandrol sekitar US$ 4800 atau kira-kira Rp 65 juta rupiah.

Gimana? Tertarik? Kapan lagi punya sepeda motor BMW cuy!?

Roma Dalimunthe Photo Writer Roma Dalimunthe

An automotive enthusiast; a part-timer powerlifter.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya