Ini 5 Alasan Mengapa Yamaha R15 Jadi Motor Sport yang Menarik Hati

R15 keren lho

Di segmen sport 150cc ada Honda CBR150R, Yamaha R15 dan Suzuki GSX – R150. Tentu saja semua motor ini punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Baik dari segi fitur, desain, harga dan sebagainya. Kalau R15 ini bagaimana? Yuk, simak beberapa kelebihan motor sport yang satu ini.

1. Suspensi depan sudah Upside Down

Ini 5 Alasan Mengapa Yamaha R15 Jadi Motor Sport yang Menarik Hatibikesmedia.in

Yup, di kelas sport 150cc yang pertama kali menggunakan suspensi Upside Down adalah Yamaha R15 V3. Ukurannya sendiri 37 mm di mana ukuran ini cukup besar. Saat pertama kali rilis, warna suspensinya hitam. Tapi, ketika ada penyegaran warna, suspensinya diubah menjadi warna emas.

2. Adanya fitur hazard lamp

Ini 5 Alasan Mengapa Yamaha R15 Jadi Motor Sport yang Menarik Hatiyamaha-motor.co.id

Hazard mungkin bagi beberapa orang tidak penting. Namun, hazard sebenarnya penting ketika kita ingin menepi atau ada masalah dengan motor. Namun hazard sering disalahgunakan, misalnya ingin lurus menggunakan hazard atau ketika hujan menggunakan hazard. Gunakan hazard sesuai kegunaannya.

Baca Juga: Jadi Pendatang Baru, Ini 5 Alasan Wuling Confero S Layak Dibeli

3. Sudah VVA

Ini 5 Alasan Mengapa Yamaha R15 Jadi Motor Sport yang Menarik Hatiyamaha-motor.co.id

Variable Valve Actuation atau VVA sudah diaplikasikan ke Yamaha NMAX dan Aerox 155. Pada Yamaha R15, VVA akan aktif ketika motor sudah 7400 rpm. VVA akan terus menjaga tenaga dan torsi maksimum agar didapat pada semua putaran mesin. Bedanya, pada matic  VVA-nya akan aktif di angka 6000 rpm,.

4. Ban yang lebar

Ini 5 Alasan Mengapa Yamaha R15 Jadi Motor Sport yang Menarik Hatiiamabiker.com

Ukurannya sekarang lebih besar. Depan 100/80 dan belakang 140/70. Ukurannya sudah mulai menyamai ukuran ban kelas sport 250cc. Sedangkan yang lama depan 90/80 dan belakang 130/70. Berbeda satu tingkat, tapi membuat R15 V3 lebih gagah dan keren.

5. Desain R series

Ini 5 Alasan Mengapa Yamaha R15 Jadi Motor Sport yang Menarik Hatiyamahaworld.com.au

Jika kamu melihat bagian depan R15 V3, memang mukanya mirip dengan R series, karena depannya ada bolong ditengah. Begitu juga dengan belakangnya, sama dengan R Series. Desainnya lebih mantap karena sudah mengikuti kakak-kakaknya. Meski demikian, lubang di depan hanyalah pemanis karena tidak ada fungsinya.

Yamaha R15 memang punya desain yang keren dan kece. Tapi, semua terserah kamu sebagai konsumen yang ingin membeli motor ini. Nah, kamu tertarik sama R15?

Baca Juga: Punya Fitur Bagus, Namun 6 Motor Bebek Kawasaki Ini Kurang Laris

William Tanamal Photo Verified Writer William Tanamal

Gadget and Automotive Enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya