5 Keuntungan Bikin Usaha Jasa Titip, Gak Cuma Sekedar Dapat Uang

Ngelatih kamu jadi istri idaman deh

Bisnis jasa titip jadi salah satu peluang usaha dengan omzet tinggi dan banyak digeluti anak muda saat ini. Sebenarnya apa sih itu jasa titip?

Layaknya usaha, jasa titip melayani permintaan terhadap barang tertentu yang lokasinya cukup susah diperoleh atau butuh antrean panjang. Menariknya, jasa titip jadi bisnis yang lebih aman dari online shop, lho.

Pasalnya, jasa titip gak memerlukan modal awal. Namun, kesulitannya adalah membangun kepercayaan customer alias calon pengguna jasa.

Modal utama yang diperlukan untuk usaha ini hanyalah hobi jalan-jalan dan belanja. Yup, kini hobi belanjamu bisa menghasilkan uang. Selain omzet yang menggiurkan mencapai jutaan hingga puluhan juta rupiah per bulan. Berikut ini lima keuntungan jasa titip yang bisa jadi pertimbangan buatmu.

1. Membuatmu mampu mengatur waktu dengan baik

5 Keuntungan Bikin Usaha Jasa Titip, Gak Cuma Sekedar Dapat Uangbusinessnewsdaily.com

Kalau kamu menggeluti usaha ini, maka secara tidak langsung, kamu menggantikan waktu belanja pelangganmu. Jadi kamu akan terbiasa mengatur waktu sesuai dengan skala prioritas. Apalagi kalau barang titipanmu hanya bisa diperoleh di tempat dengan waktu tertentu.

2. Mengasah kemampuanmu dalam mengelola keuangan

5 Keuntungan Bikin Usaha Jasa Titip, Gak Cuma Sekedar Dapat Uangilovedurban.co.za

Namanya juga menggantikan orang belanja, maka kamu juga akan dituntut orang lain mengelolah keuangannya secara tidak langsung. Kamu dapat mempertimbangkan cara mengolah budget  dengan baik, sehingga usaha belanjamu tidak tekor atau harus keluar modal duluan. Bikin kamu jadi menteri keuangan siaga pokoknya.

3. Menambah wawasanmu tentang dunia fashion

5 Keuntungan Bikin Usaha Jasa Titip, Gak Cuma Sekedar Dapat Uangfashionista.com

Pemahaman terhadap suatu produk menengah ke atas sering jadi pertimbangan pelanggan memilih jasa titip. Sebagian besar jasa titip dengan omzet besar itu melayani belanja hingga ke luar negeri, seperti yang terdekat Malaysia dan Singapura. Bahkan, beberapa bisa sampai ke Jepang, Hong Kong, dan Eropa.

Walau cuma mewakili orang belanja, tapi yang harus diingat bahwa kamu melalukan transaksi langsung dengan gerai barangnya. Jadi mau gak mau, kamu bakal terpacu memahami standard fashion, simpelnya bisa membedakan barang original dan imitasi.

Baca juga: 11 Ide Brilian untuk Mendatangkan Uang, meski Kita Tertidur Pulas

4. Relasimu semakin bertambah

5 Keuntungan Bikin Usaha Jasa Titip, Gak Cuma Sekedar Dapat Uangjustjared.com

Tiap toko retail biasanya memperlakukan kartu anggota. Jasa titip bisa jadi peluang buat kamu memperbanyak poin yang nantinya bisa ditukarkan dengan barang tertentu. Belum lagi kalau jasa titipmu melayani barang mewah edisi terbatas. Misalnya seperti tas Hermes, Gucci, atau Louis Vuitton yang bisa diperoleh gerai tertentu.

Kamu akan berada di lingkungan sosialita atau kalangan pecinta tas eksklusif. Ini bisa nambah relasi kamu banget sih. Kamu bisa kenal beberapa desainer atau pekerja di dunia mode.

5. Memuaskan keinginan belanjamu

5 Keuntungan Bikin Usaha Jasa Titip, Gak Cuma Sekedar Dapat Uangfashionista.com

Ini hal penting banget buat cewek. Kadang tuh, liat barang bagus apalagi diskon, rasanya pengin langsung beli semua walau nantinya bingung mau dipakai ke mana. Nah, jasa titip secara tidak langsung menyalurkan keinginan belanjamu tanpa perlu khawatir dipenuhi rasa penyesalan. Menarik, kan?

Yang namanya usaha pasti ada positif dan negatifnya. Kalau kamu memang berniat untuk membuka jasa titip, sebaiknya ditekuni dengan serius ya. Lakukan survei pasar terlebih dahulu, jangan asal coba karena lagi tren aja. Good luck!

Baca juga: Indonesia Diprediksi Jadi 5 Negara Terkuat di Dunia, Apa Dampaknya?

Topik:

Berita Terkini Lainnya