Woilo, Medsos Asal Surabaya yang Punya Fitur Membuat NFT dengan Mudah

Bisa membeli NFT dengan rupiah juga lho!

Jakarta, IDN Times – Tren Non-Fungible Token (NFT) kian menjamur di Indonesia. Semarak NFT turut diramaikan oleh Kevin Ciang, pria asal Surabaya yang menciptakan aplikasi Woilo, yaitu media sosial yang memungkinkan penggunanya membuat NFT dengan proses kurang dari satu menit.

Platform ini memiliki fitur ‘NFT Woilo’, yang memungkinkan para pengguna untuk mengunggah konten mereka seperti mengunggah foto di media sosial pada umumnya. Nantinya, Woilo sendirilah yang akan menangani semua proses pembuatan NFT.

1. Bisa berfungsi sebagai marketplace untuk NFT

Woilo, Medsos Asal Surabaya yang Punya Fitur Membuat NFT dengan MudahIlustrasi NFT (IDN Times/Helmi Shemi)

Melalui jejaring ini, user Woilo dapat membuat, menjual, dan membeli NFT menggunakan mata uang rupiah. Lebih menarik lagi, Woilo akan menampilkan NFT terpilih dari para pengguna di marketplace NFT ternama, yaitu OpenSea sehingga bisa diperjualbelikan di pasar global.

Selain fitur NFT yang baru diluncurkan, Woilo juga secara rutin mengadakan event berhadiah uang tunai bagi para penggunanya. Salah satu yang paling menarik adalah lucky spin yang dapat diikuti oleh para pengguna setiap harinya, untuk memenangkan hadiah uang tunai hingga Rp100 ribu setiap hari.

Baca Juga: Ikuti Jejak Persib, Persija Luncurkan Fan Token

2. Meramaikan kehadiran media sosial dalam negeri

Woilo, Medsos Asal Surabaya yang Punya Fitur Membuat NFT dengan MudahIlustrasi media sosial Woilo (Dok. IDN Times/Istimewa)

Harapannya, Woilo dapat meningkatkan kualitas hiburan dan sumber informasi bagi masyarakat Indonesia melalui inovasi dan terobosan baru, seiring dengan perkembangannya zaman dalam bentuk penetrasi NFT di Indonesia dan berbagai event menarik berhadiah uang tunai.

Sebagai informasi, Woilo adalah aplikasi media sosial asal Indonesia yang berfokus untuk menghadirkan pengalaman baru dan inovatif bagi para pengguna internet di Indonesia. Saat ini, Woilo telah memiliki lebih dari 2 juta pengguna.

Woilo, yang dinaungi oleh PT. Karya Digital Indo yang berasal dari Surabaya, lahir karena tingginya minat masyarakat Indonesia bersosialisasi melalui dunia maya. Sayangnya, masih banyak warganet Tanah Air yang menggunakan media asal luar negeri.

Aplikasi ini juga membawa fitur yang banyak digemari, seperti berbagi foto, video, dan teks serta melakukan chatting.

3. Sarana literasi digital

Woilo, Medsos Asal Surabaya yang Punya Fitur Membuat NFT dengan MudahIlustrasi media sosial Woilo (Dok. IDN Times/Istimewa)

Kehadiran Woilo bermanfaat untuk mendekatkan masyarakat Indonesia dengan NFT. Sebab, menurut Asih Karnengsih selaku Chairwoman Asosiasi Blockchain Indonesia, masyarakat harus lebih memahami NFT agar hal itu tidak jadi tren musiman.

Tren NFT meledak setelah konten Ghozali Everyday berhasil meraup miliaran rupiah. Namun, faktanya tidak semua masyarakat yang baru berkecimpung di dunia NFT seberuntung Ghozali. 

“Penting adanya literasi kepada masyarakat terkait implementasi dan manfaat dari teknologi blockchain dalam perkembangan ekonomi indonesia, salah satu contohnya adalah memanfaatkan NFT untuk membantu pelaku seni di Indonesia untuk mendapatkan apresiasi dan reward atas karyanya,” kata Asih kepada IDN Times.

Baca Juga: Kolaborasi dengan Wormhole, TokoMall Kenalkan NFT TokoSurprise W-Unit

Andi IR Photo Verified Writer Andi IR

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya