IHSG 7 Juli Tembus Level 5.000, Saham Apa yang Bakal Untung? 

Akan terus menguat gak ya?

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG dibuka menguat 16,42 atau 0,33 persen menjadi 5005,295 pada perdagangan Selasa (7/7). Sebanyak 121 saham menguat, 27 saham melemah dan 74 saham tidak mengalami perubahan.

Baca Juga: Ini Lho Investasi yang Menguntungkan untuk Kategori Risiko Kecil

1. Analis sudah diprediksi IHSG bakal tembus kisaran 5.000

IHSG 7 Juli Tembus Level 5.000, Saham Apa yang Bakal Untung? Pengunjungi mengamati layar pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

Sebelumnya, Kepala Riset Raliance sekuritas Lanjar Nafi telah memprediksi secara teknikal IHSG hari ini diprediksi akan melanjutkan penguatan. Bahkan dia memprediksi IHSG bisa menembus level 5.000.

"Kami perkirakan IHSG akan bergerak melanjutkan penguatan dengan support resistance 4950- 5135,"ujarnya.

Baca Juga: Wah, 70 Persen Investor Pasar Modal Generasi Millennial

2. Berikut saham yang dapat dicermati untuk hari ini

IHSG 7 Juli Tembus Level 5.000, Saham Apa yang Bakal Untung? idn media

Sehingga dia, mengatakan secara teknikal investor dapat mencermati saham-saham seperti PT Ace Hardware Indonesia Tbk atau ACES, PT AKR Coprindo Tbk atau AKRA, PT Aneka Tambang Tbk atak ANTM, PT HM Sampoerna Tbk atau HMSP, PT Vale Indonesia Tbk atau INCO, 185 saham melemah dan 158 saham tidak bergerak.

3. Bursa AS ditutup menguat

IHSG 7 Juli Tembus Level 5.000, Saham Apa yang Bakal Untung? idn media

Adapun, Bursa Amerika Serikat ditutup Menguat. Dow Jones ditutup 26,287.03 atau menguat 1.78 persen, NASDAQ ditutup 10,433.65 atau menguat 2.21 persen,  S&P 500 ditutup 3,179.72 atau menguat 1.59 persen.

Baca Juga: IHSG Besok Diramal Menguat, Koleksi Saham-Saham Ini Agar Cuan! 

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya