Ini Jenis Investasi Syariah yang Layak Dicoba Anak Muda

Apa kamu sudah coba investasi syariah?

Jakarta, IDN Times - Investasi merupakan hal yang sangat penting dipersiapkan sejak dini dalam perencanaan keuangan. Salah satu yang bisa kamu pertimbangkan adalah investasi syariah

Jika kamu ingin berinvestasi sesuai dengan prinsip-prinsip Islam atau tidak bertentangan dengan ajaran agama Islam, ini adalah pilihan yang tepat. 

Apa saja sih jenis-jenis investasi syariah apa yang bisa kamu pilih? Yuk simak artikel berikut ini.

Baca Juga: 5 Langkah Memulai Investasi Saham Syariah  

1. Investasi saham syariah

Ini Jenis Investasi Syariah yang Layak Dicoba Anak Mudailustrasi saham syariah (IDN Times/Aditya Pratama)

Ada beberapa macam saham syariah yang dapat kamu coba, kamu dapat menemukannya di Indeks Saham Syariah Indonesia, Jakarta Islamic Index, dan Jakarta Islamic Index 70.

Indeks tersebut berisi kumpulan emiten atau perusahaan terbuka dengan bisnis yang tidak bertentangan dengan syariat Islam.

Baca Juga: 3 Jurus Bank Indonesia Dorong Akselerasi Ekonomi Syariah

2. Reksa dana syariah

Ini Jenis Investasi Syariah yang Layak Dicoba Anak Mudailustrasi reksadana syariah (IDN Times/Aditya Pratama)

Bentuk investasi syariah lainnya adalah reksa dana syariah. Pada reksa dana syariah, perusahaan manajer investasi yang menghimpun dana dari para investor akan menginvestasikan uang pada instrumen seperti saham, obligasi, dan produk pasar uang yang sesuai dengan prinsip syariah.

3. Obligasi syariah

Ini Jenis Investasi Syariah yang Layak Dicoba Anak Mudailustrasi Investasi Syariah (IDN Times/Aditya Pratama)

Masih mengutip sumber yang sama, meski tidak berbeda dibandingkan obligasi konvensional yang merupakan surat utang dalam jangka panjang, obligasi syariah hanya diterbitkan sesuai dengan prinsip syariah. Di Indonesia, obligasi syariah sering juga disebut dengan nama sukuk.

4. Investasi emas syariah

Ini Jenis Investasi Syariah yang Layak Dicoba Anak Mudailustrasi investasi syariah (IDN Times/Aditya Pratama)

Emas merupakan investasi yang halal dan sesuai syariah Islam. Di era sekarang, kita juga mengenal investasi emas digital. Dari sisi syariah, investasi jenis ini tergolong halal dengan sejumlah syarat di antaranya tidak menggunakan skema berbahaya seperti ponzi dan emas yang diinvestasikan benar-benar ada.

Baca Juga: 5 Tujuan Utama dalam Ekonomi Syariah, Pahami yuk!

Topik:

  • Dwifantya Aquina
  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya