Penjualan Emas PT Harta Dinata Abadi Berkilau di Momen Lebaran Tahun Ini

Penjualan emas naik tiga kali lipat

Jakarta, IDN Times - PT Hartadinata Abadi Tbk mendapat angin segar dari momen Lebaran tahun ini, pasalnya pada saat momen penuh berkah kemarin, penjualan emas perseroan naik tiga kali lipat.

"Penjualan is always best season, penjualan meningkat tiga kali lipat dari hari biasa," kata Direktur utama Hartadinata Abadi Sandra Sunanto, di Hote Millenium, Jakarta.

1. Produk baru mendongkrak penjualan di momen lebaran tahun ini

Penjualan Emas PT Harta Dinata Abadi Berkilau di Momen Lebaran Tahun IniIDN Times/Auriga Agustina

Menurut Sandra, adanya tradisi lebaran membuat kontribusi penjualan perhiasan bisa mencapai 60 persen terhadap penjualan tahunan. "Kontribusi penjualan bisa mencapai 60 persen. Tahun ini penjualan lebih bagus dari tahun lalu," tuturnya.

Sandra menambahkan, salah satu faktor yang mendorong meningkatnya penjualan perhiasan di musim lebaran tahun ini adalah karena perseroan meluncurkan beberapa produk perhiasan yang baru.

"Mendekati Lebaran kita juga luncurkan produk-produk baru unggulan kita. Industri perhiasan ini sebenarnya selama ada produk baru pasat selalu suka. Jadi Lebaran selalu ditunggu," ucapnya.

2. Idul Adha akan memberi dampak positif season dua untuk perusahaan

Penjualan Emas PT Harta Dinata Abadi Berkilau di Momen Lebaran Tahun IniIDN Times/Auriga Agustina

Tak hanya itu, dia mengatakan momen Idul Adha juga akan membawa dampak positif terhadap penjualan perhiasan emas perusahaan. Pada momen tersebut masyarakat Indonesia biasanya akan membelanjakan uangnya untuk membeli emas karena merupakan investasi yang menjanjikan.

""Nanti season kedua ada idul adha. Itu the best kedua, banyak orang yang membeli emas. Kan emas sekarang menjadi safe heaven," tuturnya.

3. Konsumen kembali menjual perhiasan pada 2 minggu pasca-Lebaran

Penjualan Emas PT Harta Dinata Abadi Berkilau di Momen Lebaran Tahun IniIDN Times/Auriga Agustina

Sandra membeberkan, biasanya setelah 2 minggu lebaran usai, para pelanggan akan menjual kembali perhiasan mereka ke toko ritel emas milik perusahaan yakni Aurum Collection Center (ACC).

"Tapi buat kita untung gak? untung, kan konsumen juga dapat potongan, biasanya bapak-bapak tidak suka mendekati lebaran, ibu-ibu minta beliin emas," ucapnya.

4. Hartadinata akan memperkuat penetrasi pasar

Penjualan Emas PT Harta Dinata Abadi Berkilau di Momen Lebaran Tahun Ini

Sandra menganggap, industri perhiasan dalam negeri akan terus mengalami perkembangan setiap tahunnya, perusahaan-perusahaan emas harus terus berinovasi untuk menarik perhatian konsumen.

Untuk itu Hartadinata telah menyiapkan beberapa rencana bisnis di antaranya, emiten berkode saham HRTA ini akan memperkuat penetrasi pasar melalui perluasan jaringan ritel dan wholesale ke pulau Sulawesi, Kalimantan dan Sumatera.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya