Puncak Arus Mudik Tol Merak H-5 Lebaran, Ini Skenario Urai Macetnya

Buat kamu yang akan mudik melalui jalur darat, siap-siap ya!

Jakarta, IDN Times - PT Marga Mandala Sakti Infra Toll Road Jakarta-Tanggerang-Merak (PT MMS) memprediksi puncak arus mudik Tol Tanggerang-Merak akan terjadi pada 31 Mei atau H-5 sebelum Lebaran.

Sebanyak 173.900 kendaraan diprediksi bakal melintasi Tol Tanggerang-Merak pada H-5 lebaran. Angka ini meningkat 19,3 persen dari rata-rata kendaraan yang melintas pada hari biasa.

1. Ada tiga ruas titik kemacetan

Puncak Arus Mudik Tol Merak H-5 Lebaran, Ini Skenario Urai MacetnyaIDN Times/Auriga Agustina

Direktur Teknik dan Operasi PT Marga Mandalasakti Tol Tangerang-Merak Rinaldi mengatakan, ada tiga titik rawan ruas jalan Tol Tanggerang-Merak, antara lain pada Gerbang Tol Merak menuju Pelabuhan Merak.

Selanjutnya, Gerbang Tol Cilegon Timur dan Cilegon Barat, pada arus jalur wisata menuju lokasi rekreasi Anyer-Carita, dan terakhir Serang Timur, pada arus wisata menuju kawasan Serang-Pandeglang-Rangkasbitung.

2. Berikut skenario yang akan dilakukan jika terjadi kemacetan

Puncak Arus Mudik Tol Merak H-5 Lebaran, Ini Skenario Urai MacetnyaIDN Times/Rangga Erfizal

Rinald menegaskan, bila antrean terjadi di Merak, pihaknya akan mengalihkan ke penampungan kendaraan di jalan Cikuasa. Ia mengimbau pengendara untuk beristirahat di tempat peristirahatan 43 dan 68 A, atau mengalihkan ke Gerbang Cilegon Barat.

Sementara, apabila antrean terjadi di Gerbang Merak, kepadatan akan dialihkan ke Gerbang Cilegon Barat atau Cilegon Timur. Lalu, jika antrean terjadi di Gerbang Cilegon Timur, maka kepadatan akan diurai dengan mengalihkan ke Cilegon Timur.

Terakhir jika terjadi kepadatan di Serang Timur, perseroan akan mengalihkan ke Gerbang Serang Barat. "Semua skenario ini kami koordinasikan dengan pihak Kepolisian," kata Rinaldi.

3. Perseroan memberikan empat layanan

Puncak Arus Mudik Tol Merak H-5 Lebaran, Ini Skenario Urai MacetnyaIDN Times/Auriga Agustina

Untuk mengoptimalkan pelayanan, perusahaan akan memberikan empat layanan yang terdiri dari operasional, infrastruktur, pendukung, dan sosialisasi.

"Ini semua full power. Mulai dari rest area, untuk tempat istirahat, untuk media sosial kita lakukan semaksimal mungkin, laku untuk fasilitas top up ada di gerbang tol," ucapnya di Gedung Menara Astra, Senin (20/5).

4. Perseroan akan operasikan dua jalur tambahan

Puncak Arus Mudik Tol Merak H-5 Lebaran, Ini Skenario Urai MacetnyaIDN Times/Auriga Agustina

Untuk memperlancar lalu lintas, pihak Astra juga akan mengoperasikan dua jalur gerbang tol tambahan di Serang Timur dan Merak, di samping pos kesehatan yang beroperasi 24 jam.

"Ada layanan pos kesehatan 24 jam di tempat istirahat pelayanan KM 68 AB dan Gerbang Tol Merak. Kemudian kita sediakan juga peta mudik dan wisata Banten," katanya.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya