Atome Indonesia dan PT Giordano Indonesia Resmi Jalin Kerja Sama   

Ajak anak muda tampil percaya diri

Atome, penyedia layanan beli-sekarang bayar-nanti (buy now pay later) terkemuka di Asia melanjutkan kerjasama dengan PT Giordano Indonesia—perusahaan ritel terkemuka di Indonesia yang memiliki sebanyak enam brand eksklusif kelas dunia pada segmen usaha fashion

Produk yang dihadirkan oleh PT Giordano Indonesia ini memang membantu generasi mudal dalam memenuhi aspirasi melalui akses pada merek dan produk berkualitas seperti Giordano, Giordano Ladies, Timberland, The North Face, Nike, dan Keds. 

Lalu apa artinya kerja sama ini untuk para anak muda? Yuk simak lengkapnya di bawah ya! 

1. Kerjasama terjalin untuk dorong anak muda percaya diri

Atome Indonesia dan PT Giordano Indonesia Resmi Jalin Kerja Sama   Atome dan Giordano jalin kerjasama (Dok. Atome)

Kerjasama antar Atome dan PT Giordano Indonesia ini adalah pendorong bagi generasi muda yang ingin selalu tampil luar biasa dan percaya diri dalam menjalani passion serta meraih aspirasinya. 

Atome yang yang merupakan singkatan dari "Available to Me and Acces to More" ini telah hadir di Indonesia dan delapan negara lainnya seperti Singapura, Malaysia, Hong Kong, Vietnam, Taiwan, Filipina, Thailand, dan Cina. 

Melalui Atome, konsumen bisa memiliki kenyamanan, akses, serta kemampuan untuk melakukan pembelian produk-produk bermerek dari PT Giordano Indonesia dengan pembayaran yang dapat dicicil selama tiga atau enam bulan, tanpa DP, dengan bunga nol persen. 

Baca Juga: Surabaya Fashion Week 2021 Berakhir, Total Transaksi Hampir Rp600 Juta

2. Mendukung bisnis ritel di tengah pandemik

Atome Indonesia dan PT Giordano Indonesia Resmi Jalin Kerja Sama   Beragam promo juga diluncurkan (Dok. Atome)

Head of Finance PT Giordano Indonesia, Andri Setiawan, mengatakan bahwa dengan meluncurkan kerja sama bersama Atome pelanggan bisa mendapatkan akses kepada produk-produk yang berkualitas dan mudah melalui pembayaran cicilan tanpa menggunakan kartu kredit. 

"Selain itu, kerja sama ini kami harapkan dapat memberikan ruang bagi generasi muda untuk terus tampil luar biasa dan percaya diri dalam menjalani passion serta meraih aspirasinya melalui penawaran-penawaran menarik yang ditawarkan oleh Atome di merchant-merchant kami," tambahnya.

General Manager Atome Financial Indonesia, Winardi Wijaya, juga menyatakan hubungan Atome dan PT Giordano Indonesia adalah perjalanan yang menyenangkan. Peluncuran kerja sama ini juga sesuai dengan spirit dari Atome Indonesia dalam mendukung bisnis ritel di tengah pandemi yang belum usai.  

3. Luncurkan promo #BeMoreWow

Atome Indonesia dan PT Giordano Indonesia Resmi Jalin Kerja Sama   Ilustrasi anak muda menggunakan promo #BeMoreWow (Shutterstock/Mix and Match Studio)

Promo #BeMoreWow juga menjadi salah satu yang akan dinikmati konsumen. Promo ini memberikan penawaran-penawaran menarik untuk pelanggan dari Atome dan PT Giordano Indonesia. 

Para pelanggan bisa mendapat potongan harga hingga Rp150.000 dengan minimal transaksi mulai dari Rp599.000 dengan syarat dan ketentuan berlaku di masing-masing merchant milik PT Giordano Indonesia seperti Giordano, Giordano Ladies, Timberland, The North Face, Nike, dan Keds. Promo ini mengajak generasi muda untuk berinvestasi dengan cerdas pada rangkaian produk yang disediakan.

Atome juga memilki visi untuk memberikan sebuah pengalaman berbelanja yang sesuai keinginan dan kebutuhan pelanggan masing-masing melalui kekuatan artificial intelligence yang dapat menghubungkan merek tertentu dengan kebutuhan pelanggan.

Dengan teknologi ini, mitra merchant akan mendapatkan keuntungan dari penjualan yang lebih besar serta pengalaman berbelanja yang lebih baik untuk konsumen. (WEB) 

Baca Juga: 10 Video Fashion Lookbook ala YouTuber Cewek Jepang, Bisa Disontek

Topik:

  • Bima Anditya Prakasa

Berita Terkini Lainnya