Kendalikan Harga Telur di Jakarta, Zulhas: Ada 25 Ton per Hari 

Pemerintah siapkan 25 ton telur per hari di Jakarta

Jakarta, IDN Times - Sebanyak 25 ton telur akan disiapkan oleh pemerintah khusus untuk wilayah DKI Jakarta. Upaya tersebut diambil guna menekan harga telur yang masih tinggi.

"25 ton per hari sampai nanti harganya (telur) ini berada di kisaran Rp27 ribu sampai dengan Rp28 ribu. Jakarta ini kan gak ada pengusaha petelur ya. Kita ambil dari Jawa Barat maupun Jawa Timur," kata Mendag Zulhas saat operasi pasar khusus komoditas telur yang digelar oleh Badan Pangan Nasional di PD Pasar Jaya, Pasar Minggu, Jakarta, Jumat (2/9/2022).

Baca Juga: Apa Saja Manfaat Mengonsumsi Telur?

1. Stok telur di Jakarta berkat sumbangsih peternak luar wilayah

Kendalikan Harga Telur di Jakarta, Zulhas: Ada 25 Ton per Hari Mendag Zulhas saat operasi pasar khusus komoditas telur yang digelar oleh Badan Pangan Nasional di PD Pasar Jaya, Pasar Minggu, Jakarta, Jumat (2/9/2022). (IDN Times/Hafit Yudi Suprobo)

Sementara itu, Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetyo Adi, mengatakan kegiatan pemenuhan komoditas telur di Jakarta sendiri tidak terlepas dari peran peternak ayam petelur dari luar daerah.

"Kita mau terima kasih sama peternak layer di Blitar, Jawa Timur dan Kendal, Jawa Tengah. Teman-teman tersebut yang mendukung upaya operasi pasar kita pada hari ini," katanya.

2. Jokowi minta Badan Pangan Nasional stabilkan harga telur baik di hulu maupun di hilir

Kendalikan Harga Telur di Jakarta, Zulhas: Ada 25 Ton per Hari ilustrasi telur ayam (Pexels.com/Pixabay)

Badan Pangan Nasional sendiri mendapatkan tugas dari Presiden Joko "Jokowi" Widodo untuk menstabilkan harga komoditas telur baik di hulu maupun di hilir. Untuk itu, pihaknya juga akan mengatur soal harga pakan ayam petelur.

"Ke depan, selain kita atur harga acuan pembelian/penjualan (HAP) di produsen kemudian di konsumen, kita juga akan mengundang peternak maupun pabrik pakan ya pokoknya semua kita undang supaya nanti kita bersepakat. Harga (telur) gak boleh terlalu tinggi, boleh profit tapi ya yang wajar," ucapnya.

Baca Juga: Mendag Zulhas: Harga Telur Masih Tinggi Tapi Sudah Turun 

3. Zulhas klaim harga telur di sejumlah wilayah sudah turun

Kendalikan Harga Telur di Jakarta, Zulhas: Ada 25 Ton per Hari Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan perdana turun ke pasar pada Kamis (16/6/2022). (IDN Times/Hafit Yudi Suprobo)

Zulkifli juga mengklaim harga komoditas telur di sejumlah wilayah sudah turun.

"Memang harga telur masih tinggi tapi sudah turun. Kemarin saya ke Samarinda harganya yang tadinya Rp32 ribu turun menjadi Rp31 ribu. Saya tanya ngambilnya dari mana dijawab dari Jawa Timur yang harganya berada di angka Rp27 ribu," kata Zulhas. 

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya