Cuma di BCA Expo 2019, Ajukan Kartu Kredit Cukup 2 Jam!

Serbu gan!

Jakarta, IDN Times - PT Bank Central Asia (BCA) Tbk menggelar BCA Expo 2019 di ICE BSD, Tangerang. Berbagai program dan promo menarik ditawarkan dalam event spesial tersebut.  Salah satu promo menarik yang ditawarkan BCA adalah fasilitas pembuatan kartu kredit hanya dua jam.

Salah satu karyawan BCA yang berjaga di booth BCA Expo 2019, Reinaldo mengungkapkan, program ini terbatas hanya di waktu tertentu. 

"Karena kalau pengajuan di cabang kan aplikasi pengajuan kartu kredit lama tuh, bisa dua minggu. Kalau event besar itu langsung diproses di antrian pertama," ujarnya kepada wartawan di ICE BSD, Tangerang, Sabtu (26/10). 

1. Kok bisa hanya dua jam?

Cuma di BCA Expo 2019, Ajukan Kartu Kredit Cukup 2 Jam!Pexels/Pixabay

Reinaldo menjelaskan, proses tersebut bisa cepat lantaran proses aplikasinya dilakukan secara cepat. Selain itu, ada tim yang sudah disiapkan untuk memastikan dan memeriksa calon nasabah. 

"Jadi diperiksa si calon ini sama analis di kantor," jelas dia. 

2. Target pengajuan

Cuma di BCA Expo 2019, Ajukan Kartu Kredit Cukup 2 Jam!pixabay/JESHOOTS-com

Dalam penyelenggaraan BCA Expo 2019, ditargetkan 150 calon nasabah mengajukan aplikasi kartu kredit. Dia optimis hal itu bisa dicapai lantaran kemudahan dan proses pengakuannya yang cepat.

"Sehari ditargetkan 150. Berarti 300 pengajuan selama dua hari penyelenggaraan," tuturnya.

Dia berharap banyak yang memanfaatkan kesempatan tersebut. Apalagi, tidak mudah mengajukan kartu kredit di Bank BCA.

"Biasanya kan BCA paling susah dan limit kecil, proses 2 minggu hasilnya atau lebih atau PHP lah. Kalau event besar kita khususin apply paling besar," tambahnya.

3. Limit kartu kredit

Cuma di BCA Expo 2019, Ajukan Kartu Kredit Cukup 2 Jam!Bank BCA Vector logo

Sementara itu, Managing Director BCA Vera Eve Lim mengungkapkan, limit yang ditawarkan juga bervariasi. Hal itu diketahui setelah pihak bank melakukan verifikasi.

"Limit kartu kreditnya beragam dong. Kan tergantung hasilnya (verifikasi, red)," tutur Vera.

Baca Juga: Buka BCA Expo 2019, Bos BCA: Kita Rela Tak Untung Demi Puaskan Nasabah

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya