Erick Thohir Bocorkan Kisi-Kisi Calon Dirut Mandiri

Kisi-kisi dirut lainnya harap sabar ya!

Jakarta, IDN Times - Posisi Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, sepeninggal Kartika Wirjoatmodjo yang menjadi Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) masih kosong. Teka-teki penggantinya juga masih belum terjawab.

Meski begitu, Menteri BUMN Erick Thohir terus melakukan rapat-rapat internal untuk membahas siapa-siapa saja yang bakal mengisi posisi Direktur Utama perusahaan-perusahaan BUMN yang masih kosong, termasuk Bank Mandiri.

Ditemui usai rapat di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu (30/10), Erick mengungkapkan bahwa nama-nama calon Dirut Bank Mandiri sudah dia pegang.

"Oh..kalau Bank Mandiri sudah. Cuman kalau Inalum belum (ada namanya)," kata Erick.

1. Kisi-kisi calon dirut

Erick Thohir Bocorkan Kisi-Kisi Calon Dirut MandiriIDN Times/Sunariyah

Mantan Ketua INASGOC memberikan kisi-kisi atau bocoran soal calon Dirut Mandiri.

"Yang pasti bekas lulusan atau masih orang Bank Mandiri," tuturnya.

Baca Juga: Erick Thohir Ajukan 4 Nama Wamen ke Jokowi

2. Gelar rapat bahas posisi dirut BUMN yang kosong

Erick Thohir Bocorkan Kisi-Kisi Calon Dirut MandiriANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

Erick mengatakan, hari ini, pihaknya bakal menggelar rapat internal untuk membahas sejumlah posisi dirut BUMN yang kosong. Sejauh ini, ada beberapa posisi yang belum terisi, antara lain Dirut PT Inalum, Dirut PTPN, Dirut Bank Mandiri serta Dirut PT PLN (Persero) yang saat ini baru diisi oleh pelaksana tugas (Plt).

"Ya hari ini baru mau ngobrol jam 11.30 WIB. Sudah telat ini," tuturnya.

3. Erick bakal evaluasi direksi BUMN

Erick Thohir Bocorkan Kisi-Kisi Calon Dirut MandiriIDN Times/Auriga Agustina

Pria yang juga pernah menjadi Presiden Klub Inter Milan itu juga memastikan bakal melakukan evaluasi terhadap dirut-dirut BUMN. Dirinya juga telah meminta semua direksi untuk memberikan lapotan rencana kerjanya selama lima tahun ke depan.

"Saya sudah minta semua direksi BUMN harus membuat rencana kerja lima tahun yang akan kita review secara profesional. Nah di situ kita lihat stratgei dan bisnis modelnya," jelas Erick.

Baca Juga: Dirut Jadi Wamen, Bank Mandiri Tunjuk Bos Baru Tahun Depan

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya