Menhub Minta Maskapai Diskon Tiket Pesawat di Wilayah Terdampak Corona

Ada tiga wilayah yang terdampak pariwisatanya

Jakarta, IDN Times - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan ada tiga wilayah yang pariwisatanya terdampak akibat wabah virus corona. Akibatnya, destinasi itu kehilangan potensi penerimaan dari kunjungan wisatawannya.

"Seperti dirapatkan di KSP (Kantor Staf Presiden) dan arahan presiden, ada tiga tempat yang terdampak yaitu Bali, Sulawesi Utara dan Kepri (Kepulauan Riau)," ujarnya di Kementerian Perhubungan, Jakarta, Jumat (7/2).

1. Menhub minta maskapai beri diskon tiket pesawat ketiga wilayah tersebut

Menhub Minta Maskapai Diskon Tiket Pesawat di Wilayah Terdampak CoronaIlustrasi pesawat. (IDN Times/Arief Rahmat)

Baca Juga: Antisipasi Virus Corona, Maskapai Indonesia Dilarang Terbang ke Wuhan

Budi Karya menyampaikan bahwa pihaknya telah bertemu dengan Indonesia National Air Carriers Association (INACA) atau Asosiasi Perusahaan Penerbangan Nasional Indonesia. Diharapkan maskapai bisa memberi harga spesial untuk penerbangan ke wilayah tersebut.

Hal itu dilakukan untuk mengompensasi hilangnya devisa dari wisatawan asal negeri Tirai Bambu yang dalam dua bulan terakhir tidak melancong ke sejumlah destinasi wisata yang tersebar di Indonesia.

"Oleh karenanya saya sudah rapat dengan Indonesian Carrier untuk memberikan spesial harga di tempat tersebut," ucap Menhub.

2. Penerbangan dari dan ke Tiongkok dihentikan sementara

Menhub Minta Maskapai Diskon Tiket Pesawat di Wilayah Terdampak CoronaPenumpang maskapai Garuda Indonesia keluar dari pesawat di Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta. IDN Times/Holy Kartika

Sebagai informasi, penerbangan pesawat penumpang rute Indonesia–Tiongkok dan sebaliknya ditunda sementara sejak Rabu (5/2), pukul 00.00 WIB hingga waktu yang belum ditentukan sesuai keputusan pemerintah. Hal ini dilakukan sebagai upaya mencegah penyebaran virus Corona ke Tanah Air.

Sejalan dengan itu, Bandara Internasional Soekarno-Hatta untuk sementara waktu juga menunda layanan penerbangan dari Jakarta ke sejumlah kota di Tiongkok.

Adapun bandara PT Angkasa Pura II yang melayani penerbangan reguler atau berjadwal ke Tiongkok hanya Soekarno-Hatta.

“Kami telah mempersiapkan hal ini dengan seluruh stakeholder terutama seluruh maskapai yang melayani penerbangan rute Jakarta – Tiongkok dan sebaliknya. Kami harapkan penghentian penerbangan sementara waktu ini dapat dipahami oleh seluruh pihak," kata Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) Muhammad Awaluddin.

3. Virus corona sudah renggut nyawa 636 orang di dunia

Menhub Minta Maskapai Diskon Tiket Pesawat di Wilayah Terdampak CoronaPeta penyebaran virus Corona/CSSE John Hopkins University

Wabah penyebaran dan infeksi virus corona yang terjadi di Wuhan, Tiongkok masih menjadi perhatian dunia. Hingga Jumat(7/2) pagi, virus mematikan ini sudah merengut 636 nyawa manusia di berbagai negara di dunia.

Berdasarkan data dari Center for Systems Science and Engineering (CSSE) John Hopkins University, Amerika Serikat, korban meninggal terbesar berada di Provinsi Hubei, yakni 618 orang.

Sementara di Provinsi Henan korban meninggal 2 orang, di Provinsi Chongqing 2, Sichuan 1, Beijing 1, Sanghai 1, Heilongjiang 3 orang, Hebei 1, Hainan 2, Tianjin 1, Guizhou 1, Jilin 1, Hong Kong 1, dan Filipina 1 orang. Sedangkan jumlah korban yang positif terinfeksi virus corona hingga 7 Februari 2020, sebanyak 30.877 orang. Sebagian besar berada di Tiongkok dengan jumlah 30.612 orang.

Baca Juga: 4 Peristiwa Mengharukan di Tiongkok Gara-gara Epidemi Virus Corona

Topik:

  • Umi Kalsum

Berita Terkini Lainnya