Pesan Perpisahan Sri Mulyani ke Pegawai Kementerian Keuangan

Sukses di manapun berada, Bu Sri Mulyani.

Jakarta, IDN Times - Sri Mulyani resmi tak lagi menjabat sebagai Menteri Keuangan seiring dengan dilantiknya Joko "Jokowi" Widodo sebagai Presiden terpilih periode 2019-2024 bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Selesai menjalankan tugas sebagai Menteri Keuangan, Sri Mulyani menyampaikan pesan perpisahannya.

Lewat akun resmi Instagram @smindrawati, dia berpesan agar seluruh pegawai Kementerian Keuangan tetap bekerja dengan fokus dan sepenuh hati untuk Indonesia tercinta. Pesan itu ia unggah pada Minggu (20/10).

"Pesan saya kepada seluruh pegawai Kementerian Keuangan, siapapun nanti yang dipilih presiden sebagai Menteri Keuangan, tetaplah fokus dalam menjalankan tugas dengan hati, dedikasi, pikiran dan kecintaan kepada negara ini. Bekerjalah untuk tanah tumpah darah kita semua, Indonesia tercinta," tulis Sri Mulyani seperti dikutip IDN Times, Senin (21/10).

1. Sampaikan terima kasih ke pegawai Kementerian Keuangan

Pesan Perpisahan Sri Mulyani ke Pegawai Kementerian KeuanganIDN Times/Hana Adi Perdana

Selain itu, mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pegawai Kementerian Keuangan yang telah bekerja keras membantunya dalam mengelola keuangan negara.

"Kepada seluruh pegawai Kementerian Keuangan saya juga mengucapkan terima kasih atas kerja sama, dedikasi, silaturahmi dan dukungan yang luar biasa selama saya jadi Menteri Keuangan RI," ucapnya.

Baca Juga: Isi Kuliah Umum di UMM, Sri Mulyani Sarankan Mahasiswa Banyak Membaca

2. Ceritakan kegiatan hari terakhirnya

Pesan Perpisahan Sri Mulyani ke Pegawai Kementerian KeuanganANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

Sri Mulyani dalam unggahannya juga menuliskan kegiatan di hari terakhirnya menjabat sebagai Menteri Keuangan periode 2017-2019, Jumat (18/10). Kegiatan paginya pada saat itu diawali dengan senam bersama dalam rangka Hari Uang yang ke-73 bersama pegawai Kementerian Keuangan.

Kegiatan dilanjutkan dengan peluncuran Lembaga Dana Kerja Sama Pembangunan Internasional (LDKPI) oleh Wakil Presiden saat itu, Jusuf Kalla.Siang harinya, kegiatan dilanjutkan dengan menghadiri undangan silaturahmi Presiden dan Wakil Presiden di Istana Negara.

"Acara tersebut sekaligus perpisahan pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla," tulisnya.

Selanjutnya, Sri Mulyani menghadiri pertemuan dengan awak media di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Kegiatan ditutup dengan bertemu Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo, beserta jajaran Kementerian Keuangan lainnya.

"Pada kesempatan tersebut, saya mengucapkan banyak terima kasih atas segala bantuan dan dukungan dalam menyelesaikan pekerjaan. Permohonan maaf juga saya sampaikan apabila ada kesalahan yang saya perbuat baik atas nama pribadi maupun keluarga," tuturnya.

3. Segala kemungkinan masih bisa terjadi

Pesan Perpisahan Sri Mulyani ke Pegawai Kementerian KeuanganTwitter/@KSPgoid

Meski sudah menyampaikan salam perpisahan, Sri Mulyani berpotensi kembali menduduki jabatan Menteri Keuangan periode 2019-2024. Dia juga berpeluang mengisi posisi pos menteri lainnya. Beberapa isu yang beredar, nama Sri Mulyani kerap muncul dalam jajaran kabinet Presiden Jokowi di periode II.

Beberapa kali Sri Mulyani pernah dimintai jawaban dari wartawan soal potensi dirinya kembali menjabat sebagai menteri. Sayang, tidak sepatah katapun keluar.

Hingga saat ini, sejumlah nama telah dipanggil Presiden Jokowi ke Istana Presiden. Sebut saja Nadiem Makarim, Wishnutama, Mahfud MD, Airlangga Hartarto hingga Erick Thohir. Sebagian dari mereka telah menyatakan siap mengemban amanat menjadi menteri kabinet kerja periode II.

Baca Juga: Bersih-bersih Pegawai dan Cerita Sri Mulyani Saat Pertama Jadi Menteri

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya