Ini yang Bakal Kamu Rasakan saat ke Mal di Era New Normal Nanti

Banyak yang akan berubah saat #normalbaru

Jakarta, IDN Times - Asosiasi Pengelola Pusat Perbelanjaan Indonesia (APPBI) menyambut rencana pemerintah membuka kembali pusat perbelanjaan atau mal pada awal Juni nanti seiring penerapan new normal atau kenormalan baru.

Bagi pihak mal ini adalah keputusan yang mencerahkan karena kondisi mereka telah terpuruk selama hampir tiga bulan. Namun, tentunya banyak yang akan berubah terkait operasional mal. Ada protokol kesehatan dalam penerapan normal baru yang harus dipatuhi.

"Kondisi wabah COVID-19 akan sangat mempengaruhi semua situasi dan kondisi, khususnya dalam menetapkan waktu atau jadwal operasional kembali pusat perbelanjaan," kata Wakil Ketua Umum APPBI Alphonzus Widjaja saat dihubungi IDN Times, Kamis (28/5).

Alphonzus berserah diri pada pemerintah bagaimana pengaturan pusat perbelanjaan begitu dibuka kembali nanti. Meski begitu, dia sudah memiliki bayangan dan standar-standar yang akan diterapkan ketika mal dibuka nanti.

Saat berkunjung ke mal di era new normal nanti, kurang lebih seperti ini yang akan kamu rasakan:

1. Tidak semua toko langsung dibuka

Ini yang Bakal Kamu Rasakan saat ke Mal di Era New Normal NantiSuasana di salah satu pusat perbelanjaan Palembang di masa COVID-19 (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Kalau kamu sudah tidak tahan ingin belanja di mal, tampaknya kamu harus sedikit bersabar karena tidak semua toko akan langsung dibuka.

"Akan dilakukan secara bertahap. Sejauh yang saya ketahui, sekarang pemerintah sedang mengkaji tentang hal tersebut," kata Alphonzus.

Baca Juga: Jelang New Normal Jabar, Dinkes Minta Mal Batasi Jumlah Pengunjung

2. Ke mal memakai masker, menjaga jarak, dan ada batas jumlah orang selama di mal

Ini yang Bakal Kamu Rasakan saat ke Mal di Era New Normal NantiSuasana di salah satu pusat perbelanjaan Palembang di masa COVID-19 (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Alphonzus mengatakan akan ada pengaturan karyawan pusat perbelanjaan, karyawan penyewa, karyawan mitra kerja dan pengunjung. Nantinya, mereka semua harus mematuhi peraturan yang diberlakukan. Mulai dari menggunakan masker, pemeriksaan suhu tubuh hingga pembatasan jarak dan jumlah orang saat masuk mal, toko, elevator, eskalator, toilet dan lainnya.

"Intinya pembatasan jumlah orang yang berkumpul," ucapnya.

3. Akan ada petugas yang berjaga mengawasi keramaian

Ini yang Bakal Kamu Rasakan saat ke Mal di Era New Normal NantiSuasana di salah satu pusat perbelanjaan Palembang di masa COVID-19 (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Kalau kamu termasuk yang suka berkumpul bersama teman atau keluarga di mal, pada masa normal baru di mal ini, kamu harus mengerem kebiasaan tersebut. Karena akan ada petugas khusus yang akan selalu berkeliling untuk mengingatkan dan menegur semua pihak yang belum memenuhi protokol kesehatan.

Diberitakan sebelumnya, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan pembukaan mal di DKI Jakarta tergantung evaluasi PSBB. Jika kasus semakin menurun, kemungkinan normal baru dimulai Juni.

"DKI masih PSBB sampai 4 Juni, maka belum ada rencana lain menunggu PSBB dua minggu ini, dan DKI masih menunggu harapan terkait dengan monitoring arus mudik dan diharapkan dalam dua minggu ini bisa terjadi penurunan," ujar Airlangga.

Baca Juga: Jadi Prototipe New Normal, Bekasi Mulai Buka Mal 4 Juni Mendatang

Ini yang Bakal Kamu Rasakan saat ke Mal di Era New Normal NantiIDN Times/Sukma Shakti

Topik:

  • Anata Siregar
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya