Mantul, IHSG Nyaman Banget Seharian di Zona Hijau

Ada yang sempat taking profit?

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) mengkilau seharian ini di zona hijau pada perdagangan Rabu (14/4/2021). IHSG yang dibuka menguat akhirnya juga ditutup menguat melemah 2,07 persen atau 122,8 poin ke level 6.050,2.

Pada perdagangan pagi ini, IHSG sempat menguat ke zona hijau sekitar pukul 09.30 WIB tapi akhirnya kembali melemah hingga penutupan.

Baca Juga: Wow! IHSG Tancap Gas Hari Kedua Ramadan

1. Pergerakan IHSG hari ini

Mantul, IHSG Nyaman Banget Seharian di Zona HijauIlustrasi IHSG (ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)

Dilansir dari RTI, level terendah IHSG hari ini berada pada 5.962,3. Sedangkan, level tertinggi IHSG berada pada 6.050,2 pada penutupan perdagangan.

Secara keseluruhan, investor membukukan transaksi Rp10,2 triliun dengan volume transaksi 15,6 miliar lembar saham dan frekuensi 1 juta kali. Sebanyak 322 saham menguat, 187 melemah dan 137 tidak mengalami perubahan.

Baca Juga: 5 Langkah Memulai Investasi Saham Syariah  

2. Pergerakan indeks saham

Mantul, IHSG Nyaman Banget Seharian di Zona HijauIlustrasi IHSG (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar)

Pelemahan IHSG pada penutupan hari ini juga diikuti turunnya mayoritas saham unggulan. Berikut daftarnya:

LQ45 menguat 2,63 persen menjadi 904,881
IDX30 menguat 2,59 persen menjadi 481,689
IDX80 menguat 2,29 persen menjadi 130,064
IDXESGL menguat 2,77 persen menjadi 133,320
IDXQ30 menguat 2,25 persen menjadi 139,569

3. Saham-saham yang cuan dan melemah

Mantul, IHSG Nyaman Banget Seharian di Zona HijauIlustrasi Penurunan/Bearish (IDN Times/Arief Rahmat)

Berdasarkan data Binaartha Sekuritas, ada sejumlah saham yang mencatatkan penguatan tertinggi pada hari ini. Di antaranya Erajaya Swasembada, PT Bank BTPN Syariah Tbk, PT Semen Indonesia Tbk, PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk, dan Tower Bersama Infrastructure.

Sementara lima saham yang mengalami pelemahan terbesar adalah PT Bukit Asam Tbk, PT United Tractors Tbk, PT Indofood Sukses Makmur Tbk, PT Telkom Indonesia Tbk, dan PT Kalbe Farma Tbk.

Baca Juga: Mau Belajar Investasi Saham Gratis? Ini Cara Ikut Sekolah Pasar Modal

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya