Pesan Menkeu Sri Mulyani pada Dunia Setelah Indonesia Kuasai Freeport

Mantap Bu Menkeu!

Jakarta, IDN Times – Indonesia melalui PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) resmi menguasai 51 persen saham PT Freeport Indonesia. Menteri Keuangan Sri Mulyani mengucapkan selamat kepada semua pihak yang terlibat dalam proses pengambilalihan saham ini. 

Ucapan itu dia sampaikan baik kepada Menteri BUMN Rini Soemarno, Menteri ESDM Ignasius Jonan, Direktur Utama Inalum Budi G Sadikin dan juga Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya.

“Terima kasih Bu Rini, Pak Jonan, Pak Budi dan Bu Siti dari sisi enviroment dan juga selamat kepada Freeport-McMoRan yang saya tau juga melalui negosasi yang tidak mudah,” kata Sri Mulyani di Ruang Sarulla Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Jakarta, Kamis (27/9). 

1. Sampaikan pesan kepada dunia

Pesan Menkeu Sri Mulyani pada Dunia Setelah Indonesia Kuasai FreeportWikimedia/Alfindra Primaldhi

Melalui sambutannya setelah penandatanganan, mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini menyatakan bahwa Indonesia adalah tempat yang baik untuk melakukan bisnis secara baik dan menguntungkan.

“Kita sebagai pemerintah komit untuk menjaga kepentingan Republik Indonesia, rakyat Indonesia agar bisa dapatkan lingkungan usaha yang sama-sama menguntungkan bagi Republik Indonesia dan investor,” ujarnya.

2. Proses panjang yang tidak mudah

Pesan Menkeu Sri Mulyani pada Dunia Setelah Indonesia Kuasai FreeportIDN Times/Angelia

Sri Mulyani juga menambahkan perjuangan mendapatkan 51 persen saham Freeport tidaklah mudah. Mulai dari lamanya negosiasi hingga persiapan detail.

“Saya harus mengakui ini merupakan proses pelik tapi dengan niat baik pemerintah Indonesia dan petunjuk dari Bu Rini pada PT Inalum dan Richard Adkerson kita akhirnya bisa mencapai kesepakatan pengambilan 51 persen saham yang kita dapatkan dalam bentuk Sales and Purchase Agreement (SPA),” jelasnya. Richard Adkerson merupakan CEO Freeport McMoRan Inc. 

3. Perintah Jokowi kepada para menteri untuk divestasi Freeport

Pesan Menkeu Sri Mulyani pada Dunia Setelah Indonesia Kuasai FreeportANTARA FOTO/Widodo S

Sri Mulyani mengaku hingga kemarin sore dirinya masih bertemu dengan Richard dan timnya untuk menyelesaikan detail dari kalimat yang dituangkan dalam Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK). Ia juga mengungkapkan peran Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada para menteri untuk menuntaskan divestasi saham Freeport ini.

“Seluruh proses ini luar biasa bagi RI, di bawah leadership Pak Jokowi yang minta kita sebagai menteri untuk negosiasikan atas nama RI dengan kepala tegak dan tahu persis apa yang kita perjuangkan, detail dan transparan. Dan kita semua sampaikan secara terbuka ke Freeport-McMoran,” kata Menkeu. 

Baca Juga: Ujung Jalan Berliku Divestasi Saham Freeport 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya