10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!

Peringkat pertama bukan Jakarta!

Jakarta, IDN Times – Setiap harinya, ada banyak orang yang mencari informasi mengenai lowongan pekerjaan di daerahnya maupun di luar daerah. Memang, di beberapa provinsi tertentu biasanya menyediakan lapangan pekerjaan yang lebih banyak daripada provinsi lainnya.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), terdapat sebanyak 507.799 lowongan kerja yang tersebar di berbagai provinsi di seluruh Indonesia pada 2021. Dari data tersebut diketahui, peringkat empat besar provinsi yang membuka lowongan kerja terbanyak berada di Pulau Jawa.

Lalu, provinsi mana saja yang menyediakan banyak lapangan kerja? Simak ulasannya di bawah ini!

Baca Juga: Maskapai Emirates Buka Lowongan Kerja, Ada Syarat Minimal SMA!

1. Jawa Timur

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!Ilustrasi landmark ikonis di Jawa Timur, Patung Sura dan Buaya (unsplash.com/Rasyid Maulana)

Provinsi yang dipimpin Khofifah Indar Parawansa ini menjadi provinsi dengan jumlah lapangan kerja terbanyak di Indonesia. Adapun, rincian jumlah lowongan kerja yang tersedia di Jawa Timur adalah sebagai berikut.

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 31.989
  • Perempuan: 73.793
  • Total: 105.782

Lowongan kerja terpenuhi

  • Laki-laki: 31.507
  • Perempuan: 71.197
  • Total: 102.704

Sisa: 3.078 Lowongan

Baca Juga: Riset Estimasi Biaya Hidup di Jakarta, Gaji UMR Cukup? 

2. Jawa Tengah

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!IDN Times/Dhana Kencana

Provinsi selanjutnya dengan lowongan kerja terbanyak adalah Jawa Tengah. Berikut rinciannya.

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 27.228
  • Perempuan: 54.315
  • Total: 81.543

Lowongan kerja terpenuhi

  • Laki-laki: 26.927
  • Perempuan: 45.192
  • Total: 72.119

Sisa: 9.424 lowongan

3. Jawa Barat

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!Ilustrasi Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat (IDN Times/Debbie Sutrisno)

Jawa Barat membuka lebih dari 60 ribu lapangan pekerjaan dengan rincian sebagai berikut.

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 30.723
  • Perempuan: 38.070
  • Total: 68.793

Lowongan kerja terpenuhi

  • Laki-laki: 29.953
  • Perempuan: 37.672
  • Total: 67.625

Sisa: 1.167 lowongan

Baca Juga: Cara Menghindari Penipuan Lowongan Kerja yang Catut Nama Tokopedia

4. DKI Jakarta

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!Monumen Nasional (IDN Times/Besse Fadhilah)

Ibukota Republik Indonesia ini diketahui membuka cukup banyak pekerjaan untuk warganya. Simak rinciannya di bawah ini.

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 33.395
  • Perempuan: 9.786
  • Total: 43.181

Lowongan kerja terpenuhi

  • Laki-laki: 18.723
  • Perempuan: 9.361
  • Total: 28.084

Sisa: 15.097 lowongan

5. Bali

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

Menurut data BPS, Bali menjadi provinsi kelima di Indonesia dengan lapangan pekerjaan terbanyak. Ini dia rinciannya.

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 14.121
  • Perempuan: 9.433
  • Total: 23.554

Lowongan kerja terpenuhi

  • Laki-laki: 14.112
  • Perempuan: 9.429
  • Total: 23.541

Sisa: 13 lowongan

6. Nusa Tenggara Barat

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!Pemandangan KEK Mandalika dari Bukit Pantai Seger (IDN Times/Muhammad Nasir)

Nusa Tenggara Barat (NTB) juga menjadi salah satu provinsi yang membuka lowongan pekerjaan cukup banyak. Lihat rinciannya berikut ini.

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 13.848
  • Perempuan: 6.441
  • Total: 20.289

Seluruh lowongan kerja di NTB telah terisi.

7. Lampung

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!Ilustrasi terminal pelabuhan Bakauheni Lampung (ANTARA FOTO/Ardiansyah)

Provinsi dengan lapangan kerja terbanyak selanjutnya adalah Lampung. Provinsi yang terletak di ujung selatan Pulau Sumatera ini memiliki sekitar 16 ribu lapangan pekerjaan. Adapun rinciannya, yakni:

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 4.024
  • Perempuan: 12.837
  • Total: 16.861

Lowongan kerja terpenuhi

  • Laki-laki: 4.021
  • Perempuan: 12.836
  • Total: 16.857

Sisa: 4 lowongan

8. DI Yogyakarta

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!Wisatawan berada di kawasan Malioboro, Yogyakarta. (ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah)

Yogyakarta juga menyediakan cukup banyak lowongan pekerjaan bagi penduduknya. Berikut rinciannya.

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 8.481
  • Perempuan: 7.320
  • Total: 15.801

Lowongan kerja terpenuhi

  • Laki-laki: 8.371
  • Perempuan: 6.275
  • Total: 14.646

Sisa: 1.155 lowongan

9. Kepulauan Riau

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!Kebun kelapa sawit di komplek Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), Pangkalan Kerinci, Riau. (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Riau berada diurutan kesembilan, provinsi yang membuka lowongan pekerjaan cukup banyak. Rincian lowongan pekerjaan yang tersedia, yaitu:

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 7.430
  • Perempuan: 5.282
  • Total: 12.712

Lowongan kerja terpenuhi

  • Laki-laki: 6.841
  • Perempuan: 5.270
  • Total: 12.111

Sisa: 601 lowongan

10. Sumatera Barat

10 Provinsi dengan Lowongan Kerja Terbanyak di Indonesia, yuk Serbu!Ilustrasi Jam Gadang, Bukit Tinggi, Sumatra Barat (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Sumatera Barat membuka lebih dari 10 ribu lapangan pekerjaan dengan rincian sebagai berikut.

Lowongan kerja tersedia

  • Laki-laki: 7.740
  • Perempuan: 2.290
  • Total: 10.030

Lowongan kerja terpenuhi

  • Laki-laki: 7.736
  • Perempuan: 1.990
  • Total: 9.726

Sisa: 304 lowongan

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya