Gojek Luncurkan Jaminan Penjemputan Tepat Waktu, Ini Kelebihannya! 

Pengguna bisa dapat voucher untuk perjalanan selanjutnya

Jakarta, IDN Times - Gojek, perusahaan teknologi digital yang bergerak dalam bidang transportasi online, meluncurkan program Jaminan penjemputan Tepat Waktu pada layanan GoRide dan GoCar di seluruh Indonesia. Program ini merupakan bagian dari inisiatif #WeGotYou.

#WeGotYou merupakan sebuah kampanye global sekaligus bentuk komitmen berkelanjutan Gojek dalam menghadirkan layanan transportasi andalan untuk mendukung produktivitas masyarakat. Mobilitas masayarakat yang berangsur pulih dan normal membuat masyarakat menginginkan pelayanan yang on time.

"Melengkapi berbagai inisiatif dan inovasi yang sebelumnya telah berjalan, komitmen #WeGotYou ini kami perkuat lewat program ‘Jaminan Penjemputan Tepat Waktu’ untuk memenuhi kebutuhan masyarakat mendapatkan pengalaman mobilitas terbaik melalui layanan transportasi andalan," ujar Head of Global Marketing Gojek, Amanda Parikesit, dalam Konferensi Pers yang berlangsung di Jakarta, Kamis (7/7/2022).

1. Pelanggan bisa mendapatkan voucher dari program ini

Gojek Luncurkan Jaminan Penjemputan Tepat Waktu, Ini Kelebihannya! Program Jaminan Tepat Waktu Gojek (Dok.Gojek)

Pelanggan GoRide dan GoCar yang mengikuti program ‘Jaminan Penjemputan Tepat Waktu’, akan mendapatkan voucher yang dapat digunakan di perjalanan berikutnya, apabila dijemput 10 menit lebih lama dari waktu estimasi penjemputan yang tercantum di aplikasi. Besaran voucher yang didapat yakni Rp5.000 untuk pengguna GoRide dan Rp10 ribu untuk pengguna GoCar.

"Pun, konsumen akan mendapatkan ekstra perjalanan aman tambahan hingga Rp350 juta," ujar Amanda.

Baca Juga: Beli Tiket KRL Kini Bisa Lewat Aplikasi Gojek, Mudah Banget!

2. Ketentuan voucher jaminan tepat waktu

Gojek Luncurkan Jaminan Penjemputan Tepat Waktu, Ini Kelebihannya! Head of Global Marketing Gojek, Amanda Parikesit dalam konferensi pers yang berlangsung di Lucy in The Sky, Sudirman, Jakarta pada Kamis (7/7/2022). (IDN Times/Kamila Sayara Avicena)

Berikut tiga ketentuan yang diberlakukan terhadap voucher jaminan tepat waktu.

  • Hanya berlaku tujuh hari kalender sejak voucher diterima oleh Pengguna dan tunduk pada syarat dan ketentuan terkait. 
  • Gojek berhak untuk membatalkan transaksi maupun tidak memberikan voucher Jaminan Tepat Waktu atau menolak penggunaan voucher tersebut sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan, jika ditemukan adanya indikasi penipuan, transaksi kecurangan dan/ atau alasan lainnya. 
  • Gojek berhak untuk mengubah, memperpanjang, menghentikan promosi maupun mengubah S&K program sesuai dengan kebijakan Gojek dan sewaktu-waktu.

3. Ada tiga pilar yang terdapat dalam komitmen #WeGotYou

Gojek Luncurkan Jaminan Penjemputan Tepat Waktu, Ini Kelebihannya! Head of Global Marketing Gojek, Amanda Parikesit dalam konferensi pers yang berlangsung di Lucy in The Sky, Sudirman, Jakarta pada Kamis (7/7/2022). (IDN Times/Kamila Sayara Avicena)

Komitmen #WeGotYou, termasuk di dalamnya program Jaminan Penjemputan Tepat Waktu, dapat terwujud melalui tiga aspek atau pilar yang telah dan akan terus diimplementasikan Gojek.

  • Inovasi teknologi untuk meningkatkan pengalaman bermobilitas.
  • Kehadiran Mitra Driver andalan masyarakat.
  • Fasilitas dan infrastruktur yang mumpuni yang membuat pengguna semakin nyaman. 

Baca Juga: Survei: Grab dan Gojek Berebut Segmen Pasar Milenial dan Gen Z

4. Mempertegas posisi sebagai andalan mobilitas pelanggan

Gojek Luncurkan Jaminan Penjemputan Tepat Waktu, Ini Kelebihannya! Head of Global Marketing Gojek, Amanda Parikesit (kedua dari kiri) dalam konferensi pers peluncuran Program Jaminan Tepat Waktu di Lucy in The Sky, Sudirman, Jakarta pada Kamis (7/7/2022). (IDN Times/Kamila Sayara Avicena)

Penggunaan layanan transportasi on demand Gojek dari dan ke sejumlah lokasi selama 2022 mengalami kenaikan dibanding tahun 2021. Kenaikannya yakni hingga 48 persen untuk area perkantoran, 61 persen untuk area perbelanjaan, dan 77 persen pada transportasi publik seperti stasiun, halte bus, dan bandara.

Hal tersebut semakin mempertegas posisi Gojek sebagai andalan mobilitas pelanggan. 

"Sejak awal, fokus kami adalah memberikan solusi terbaik untuk berbagai kebutuhan masyarakat. Semangat ini yang kemudian kami hadirkan melalui #WeGotYou, komitmen sepenuh hati untuk menciptakan pengalaman mobilitas terbaik bagi pelanggan," kata Amanda.

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya