Dukung Kreator Indonesia, SnackVideo Investasikan Rp500 Miliar

Investasi melalui program SnackVideo Creator Academy

Jakarta, 07 April 2021 – Media sosial berbasis video pendek Snack Video mengucurkan dana investasi sebesar Rp500 miliar selama dua tahun ke depan untuk mendukung industri kreatif Tanah Air. Dana investasi tersebut diberikan melalui program unggulan terbarunya, Snack Video Creator Academy.

"Program Snack Video ini ditujukan mendukung para pengguna untuk menggali dan menampilkan potensi diri melalui video dengan lebih optimal, kata Operation Manager Snack Video Rizky Jason Sutanto dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (10/4/2021).

Baca Juga: 10 Potret Jeon Changha, Seleb TikTok yang Menawan Bak Idola KPop!

1. Mendukung kreator lokal

Dukung Kreator Indonesia, SnackVideo Investasikan Rp500 MiliarSnackVideo

Lebih lanjut, Jason menjelaskan bahwa Snack Video Creator Academy merupakan salah satu bentuk nyata dukungan Snack Video untuk para kreator lokal di Indonesia agar dapat melahirkan karya baru yang menarik.

Jason juga mengatakan berharap program baru ini dapat menjadi angin segar bagi para pengguna Snack Video agar dapat lebih bersemangat dalam berkarya untuk menghasilkan konten-konten yang lebih menarik dan orisinil.

“Snack Video Creator Academy dapat menjadi wadah bagi para kreator untuk berkreasi sesuai bakat dan keinginan mereka,” katanya.

2. Peluang memperoleh pendapatan

Dukung Kreator Indonesia, SnackVideo Investasikan Rp500 MiliarIlustrasi Menabung (IDN Times/Mardya Shakti)

Jason juga menyebut bahwa melalui program ini, para kreator Indonesia berpeluang memperoleh penghasilan melalui konten yang mereka buat.

“Melalui program ini, para kreator juga berpeluang untuk mendapatkan penghasilan melalui konten-konten yang menginspirasi, kreatif dan informatif, serta melalui relasi mereka dengan para pengikutnya,” ujar Jason.

Sepanjang 2021 Snack Video telah meluncurkan dua program yang juga telah berhasil menciptakan banyak peluang dengan total lebih dari 200 ribu pengguna di Indonesia. Selain itu, pada bulan Ramadhan nanti Snack Video juga berencana untuk merilis program baru lainnya untuk para kreator.

"Dengan program dan fitur yang semakin inovatif, Snack Video berkomitmen untuk terus berinvestasi dan menciptakan banyak peluang bagi kreator Indonesia," paparnya.

Baca Juga: 10 Potret Cindercella, Beauty Influencer yang Ngerap Viral di TikTok

3. Sempat diblokir, Snack Video telah mendapat izin

Dukung Kreator Indonesia, SnackVideo Investasikan Rp500 MiliarSnackVideo (sc: screenshoot Google)

Sebagai informasi, Snack Video sempat diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo). Mereka dianggap ilegal oleh Satgas Waspada Investasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Snack Video juga saat itu tidak terdaftar pada Penyedia Sistem Elektronik (PSE) Kemenkominfo dan tak berbadan hukum di Indonesia.

Hingga akhirnya, Snack Video memenuhi syarat legalitas di Tanah Air dan dinyatakan legal. Mereka juga telah terdaftar di PSE Kominfo dengan Nomor Tanda Daftar 000251.01/DJAI.PSE/03/2021.

Baca Juga: 10 Tips Cari Uang di Internet saat PSBB, Cuan dari Rumah

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya