Safe Travel, Aplikasi untuk Lindungi WNI di Luar Negeri saat Traveling

Gak pake ribet, mudah banget caranya

Sebagai millennials, tentu saja kita harus melek teknologi terkini. Apalagi jika hal tersebut menyangkut keselamatanmu saat sedang liburan di negeri orang. Siapa sih yang pengin mendapatkan musibah, apalagi saat berada di luar negeri.

Maka dari itu, Kementerian Luar Negeri meluncurkan aplikasi "Safe Travel" yang bisa diunduh pada Android dan iOS.

1. "Safe Travel" hadir dalam memudahkanmu saat liburan di luar negeri

Safe Travel, Aplikasi untuk Lindungi WNI di Luar Negeri saat Travelingfacebook.com/Kemlu.RI

Adanya perbedaan aturan di setiap negara menjadi masalah tersendiri bagi kita. Walau ada bantuan dari Google, kebanyakan informasinya menggunakan bahasa Inggris. Ribet banget, kan?

Safe Travel, Aplikasi untuk Lindungi WNI di Luar Negeri saat TravelingDok. IDN Times

Adanya "Safe Travel" bisa menggali informasi secara cepat dan tepat tentang negara yang ingin kamu kunjungi. Misalnya seperti tempat ibadah, lokasi makanan halal, aturan setempat, pilihan transportasi, fakta unik negara tujuan, aturan imigrasi, bahkan fasilitas stop kontak alias colokan terdekat.

Menurut  Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, para WNI juga bisa mendapatkan pertolongan segera saat kondisi darurat. Kita pun bisa berkirim pesan kepada sesama pengguna "Safe Travel" dan mengetahui lokasi perwakilan KJRI terdekat.

Baca juga: 7 Penipuan Umum yang Sering Terjadi saat Liburan ke Luar Negeri

2. Apa sih menariknya "Safe Travel"?

Safe Travel, Aplikasi untuk Lindungi WNI di Luar Negeri saat Travelingtwitter.com/Kemlu_RI

"Safe Travel" merupakan aplikasi Kemlu yang dikembangkan sejak Januari 2017. Dari aplikasi tersebut, Kemlu dapat mengetahui sebaran, lokasi, dan identitas WNI di luar negeri secara aktual. 

Untuk itu, Kemlu RI mulai mengintegrasikan database WNI dari Kependudukan Catatan Sipil (Dukcapil) Kemendagri. "Aplikasi ini diharapkan menjadi "teman" setiap WNI yang bepergian ke luar negeri. Rencananya akan diluncurkan 14 April 2018 di Central Park oleh Menteri Luar Negeri," kata Dirjen Perlindungan dan Hukum Kemlu, Lalu Muhammad Iqbal, melalui pesan elektroniknya, Kamis, (5/4).

Safe Travel, Aplikasi untuk Lindungi WNI di Luar Negeri saat TravelingAntara Foto/Suwandy

Tak hanya itu saja, terdapat fitur berkirim pesan dengan sesama pengguna terdekat di negaramu berada. Semakin aktif menggunakannya ada poin yang bisa kamu dapatkan agar nantinya mendapatkan hadiah maupun bonus.

Belum banyak yang mengetahui aplikasi dari Kemlu ini. Maka dari itu, beberapa kampanye dan sosialiasi agar WNI bisa tahu tentang "Safe Travel". Kamu yang mendukung program tersebut berkesempatan mendapatkan Go Pro Hero 6 dan tiket liburan PP ke Kuala Lumpur.

3. Cara mendapatkannya gampang banget, kok!

Safe Travel, Aplikasi untuk Lindungi WNI di Luar Negeri saat Travelinginstagram.com/safetravel.kemlu

Kompetisi yang berakhir pada 13 April 2018 ini dibagi menjadi dua kategori, yakni foto dan video. Untuk kategori "vlog competition", kamu ditantang untuk membuat video berdurasi tiga menit bertemakan “Safe Travel: Responsibly Fun”.

Safe Travel, Aplikasi untuk Lindungi WNI di Luar Negeri saat Travelinginstagram.com/safetravel.kemlu

Perhatikan syarat dan ketentuan di bawah ini:

  1. Upload videomu ke Youtube.
  2. Post link url videomu melalui Twitter dan mention @portal_kemlu_ri dan @safetravelkemlu
  3. Jangan lupa sertakan tagar #SafeTravelKemlu dan #ResponsiblyFun
  4. Pastikan kamu telah follow akun-akun resmi dari @safetravelkemlu yang tertera pada gambar di atas.
Safe Travel, Aplikasi untuk Lindungi WNI di Luar Negeri saat Travelinginstagram.com/safetravel.kemlu

Untuk mengikuti lomba kategori foto tentunya lebih mudah lagi. Kamu cukup unggah foto momen traveling bertemakan "Safe Travel: Responsibly Fun" di Instagram. Jangan lupa untuk mention Kemlu dan sertakan tagar #SafeTravelKemlu dan #ResponsiblyFun.

Gimana mudah banget, kan? Masih banyak waktu agar kamu bisa mendapatkan hadiah menarik dari Kemlu. Good luck!

Baca juga: 7 Wisata Indonesia yang Mirip dengan Luar Negeri, Keren Mana Ya?

Topik:

Berita Terkini Lainnya