8 Saham Menguat di Tengah Galaunya IHSG Pagi Ini

IHSG dibuka menguat pada level 6.930,9

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) mengalami penguatan pada pembukaan perdagangan awal pekan atau Senin (23/5/2022) pagi. IHSG menguat 12,8 poin ke level 6.930,9 pada pembukaan perdagangan pagi ini.

Berdasarkan pantauan IDN Times, data RTI pukul 09.30 WIB menunjukkan IHSG sempat jatuh ke zona merah dan kemudian mampu bangkit untuk ada di zona hijau pada level 6.920,6 atau menguat 2,4 poin (+0,04 persen).

Sebelumnya pada perdagangan Jumat (20/5/2022), IHSG ditutup menguat 94,9 poin atau 1,39 persen ke level 6.918,1.

Baca Juga: Daftar Indeks Saham Syariah di Indonesia

1. Pergerakan IHSG pagi ini

Dilansir dari RTI, per pukul 09.30 WIB, level terendah IHSG pada pagi ini adalah 6.869,8 Sementara level tertingginya adalah 6.972,1.

Secara keseluruhan, investor membukukan transaksi sebesar Rp3,375 triliun dengan volume transaksi yang diperjualbelikan sebesar 5,298 miliar lembar saham dengan frekuensi perdagangan sebanyak 328 ribu kali.

Selain itu, sebanyak 254 saham menguat, 191 saham melemah, dan 195 saham stagnan alias tidak mengalami perubahan.

Baca Juga: Mau Melek Pasar Modal? Ini Aplikasi Belajar Saham buat Investor Pemula

2. Pergerakan indeks saham

Penguatan IHSG pada pembukaan perdagangan pagi ini tidak diikuti oleh mayoritas saham unggulan yang justru mengalami pelemahan. Berikut datanya.

  • LQ45 melemah 0,11 persen ke level 1.014,082
  • IDX30 melemah 0,07 persen ke level 542,038
  • IDX80 melemah 0,09 persen ke level 143,645
  • IDXESGL melemah 0,09 persen ke level 141,840
  • IDXQ30 melemah 0,22 persen ke level 157,222

3. Saham-saham yang menguat pagi ini

Berdasarkan data RTI, ada sejumlah saham yang menunjukkan penguatan di tengah kebimbangan IHSG pagi ini dan bisa dijadikan sebagai watchlist para investor. Berikut di antaranya:

  • PT Malacca Trust Wuwungan Insurance Tbk (MTWI)
  • PT WIR ASIA Tbk (WIRG)
  • PT Wintermar Offshore Marine Tbk (WINS)
  • PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA)
  • PT Red Planet Indonesia Tbk (PSKT)
  • PT Ladangbaja Murni Tbk (LABA)
  • PT Astrindo Nusantara Infrastruktur Tbk (BIPI)
  • PT Gaya Abadi Sempurna Tbk (SLIS)

Baca Juga: Jangan Salah, Ini 6 Perbedaan Reksadana Saham dan Investasi Saham

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya